Agar anda dapat dengan mudah mengetahui apa-apa saja akibat positif dan negatif jika anda memutuskan untuk melakukan sulam bibir, maka berikut ini daftar dari akibat-akibat sulam bibir yang mungkin anda dapatkan. Semoga informasi ini sesuai dengan kebutuhan yang anda cari mengenai sulam bibir.
Baca Juga:
Sisi lain dari sulam bibir diketahui mungkin juga mendatangkan akibat yang negatif. Berikut ini setidaknya 10 akibat negatif dari sulam bibir yang dapat anda jadikan panduan untuk tetap waspada:
Akibat negatif dari sulam bibir yang pertama dilatarbelakangi oleh proses sulam bibir yang diketahui dapat mendatangkan akibat berupa bagian bibir yang terasa sakit. Hal ini pasti terjadi karena pembuatan sulam bibir sangat mirip dengan pembuatan sulam alis, yang dilakukan dengan menggunakan jarum. Pewarnaan serta pembentukan bibir yang dilakukan dengan jarum tentu akan membuat bagian bibir menjadi terasa perih dan sakit.
Akibat selanjutnya dari sulam bibir adalah lapisan kulit yang menjadi tipis. Kulit bibir yang menipis ini akan sangat berbahaya, biasanya akan membuat seseorang menjadi sulit mengonsumsi makanan ataupun sering terasa panas. Oleh karena itu, lakukanlah sulam bibir maksimal 2 kali jangan sampai lebih dari itu. (Baca Juga: Ciri Ciri Pria Bertanggung Jawab)
Epidermis merupakan lapisan terluar dari kulit. Lapisan ini ternyata juga dapat rusak sebagai akibat negatif dari dilakukannya sulam bibir. Penggunaan jarum yang runcing diketahui dapat menggores lapisan epidermis dan perlahan-lahan kemudian menyebabkan kerusakan. Kerusakan dari epidermis ini pun diketahui dapat menyebabkan peredaran darah menjadi tersumbat. Bagian saraf-saraf bibir pun dapat terganggu kesehatannya.
Sulam bibir diketahui tidak boleh dilakukan ketika seorang wanita sedang menstruasi. Hal ini disebabkan oleh wanita yang sedang menstruasi pasti akan mengeluarkan darah kotor di berbagai bagian tubuh. Termasuk juga di bagian bibir ini. Sehingga jika bibir terkena jarum sulam, maka dapat terjadi pendarahan yang cukup besar skalanya.
Baca Juga:
[AdSense-B]
Iritasi pada bagian kulit bibir ternyata dapat mengancam kesehatan. Iritasi ini dapat ditunjukkan dengan munculnya banyak bercak merah di seluruh permukaan bibir anda. Jika hal ini telah terjadi, berarti anda telah melakukan sulam bibir di tempat yang belum professional. Iritasi terjadi sebagai akibat dari jenis tinta yang digunakan. Oleh karena itu, komunikasikanlah dahulu dengan baik sebelum anda melakukan sulam bibir.
Kebanyakan penyakit berbahaya dapat melakukan penularan dengan melalui media jarum suntik, jarum pada alat sulam bibir pun dapat menyebarkan penyakit berbahaya. Beberapa penyakit berbahaya yang harus diwaspadai diantaranya adalah HIV/AIDS, Hepatitis, dan Sifilis.
Baca Juga:
Selanjutnya, akibat negatif dari sulam bibir adalah munculnya luka permanen pada bagian bibir anda. Luka permanen ini dapat ditunjukkan oleh garis yang memanjang dan tidak dapat kering pada bibir seseorang. Luka ini mungkin saja disebabkan oleh ujung jarum yang menusuk terlalu dalam. Oleh karena itu, anda harus melakukan sulam bibir pada pihak yang terpercaya kualitasnya.
Akibat selanjutnya dari sulam bibir adalah pembengkakan. Pembengkakan bibir ini merupakan akibat yang terjadi karena pengaruh dari obat bius yang digunakan oleh penyulam. Obat bius itu kemungkinan tidak memberikan efek yang baik dan menimbulkan bengkak setelah dilakukannya sulam bibir. (Baca Juga: Cara Mengatasi Keputihan ,Gejala Kista pada Wanita)
Selin itu akibat sulam bibir yang tergolong negatif adalah terjadinya infeksi. Infeksi ini ditunjukkan dengan bagian bibir yang mengeluarkan nanah dan bentol-bentol. Biasanya infeksi ini disebabkan penggunaan tinta yang berbahaya dan penggunaan alat-alat yang tidak steril. Itulah mengapa memilih tempat sulam bibir yang terbaik adalah cara yang paling aman untuk anda lakukan.
Baca Juga:
Sulam bibir pun dapat mendatangkan akibat negatif yaitu terjadi kerusakan lapisan luar bibir. Kerusakan ini akan menyebabkan bibir menjadi sangat sensitif. Khususnya bibir menjadi sensitif pada konsumsi obat-obatan dan penggunaan bahan kimi seperti lipstick dan lip balm. Untuk itu, sulam bibir yang sembarangan sangatlah dilarang prakteknya.
[AdSense-A]
Sulam bibir sangat mungkin mendatangkan akibat yang positif khususnya untuk penampilan seorang wanita. Oleh karena itu, berikut ini sedikitnya 5 akibat positif dari sulam bibir yang mungkin dapat memotivasi anda untuk melakukan sulam bibir:
Setelah melakukan sulam bibir akibat positif pertama yang dapat anda rasakan adalah bentuk bibir yang kemudian menjadi lebih indah sesuai impian anda. Setiap wanita pasti pernah memimpikan bentuk bibir yang penuh dan sangat menarik perhatian sebagai hasil dari sulam bibir. Sayangnya, bentuk bibir yang indah ini harus melalui penjagaan dengan melakukan perawatan yang rutin. Itulah sebabnya setiap wanita tidar ragu-ragu melakukan sulam bibir untuk bibir yang indah dan penuh.
Satu lagi akibat positif yang dapat anda rasakan setelah melakukan sulam bibir adalah terciptanya bibir yang senantiasa merah merona. Bibir yang merah merona ini memang merupakan salah satu tujuan utama seorang wanita berani melakukan treatment sulam bibir. Sulam bibir akan menjadikan bibir tetap berwarna merah seperti sedang menggunakan lipstick. Benar-benar sangat cantik dan menarik.
Selanjutnya, sulam alis pun dapat mendatangkan akibat positif berupa keseimbangan antara bibir atas dan bibir bawah. Seperti diketahui seringkali seseorang memiliki bibir atas yang terlalu tipis, ataupun bibir bawah yang terlalu tipis. Hal ini sangat mengganggu kecantikan terutama dalam pengaplikasian warna pada bibir. Oleh sebab itu, banyak wanita yang ingin mengatasi masalah ini dengan melakukan sulam bibir.
Akibat positif lain yang mungkin dirasakan wanita yang melakukan sulam bibir adalah peningkatan rasa percaya diri. Hal ini tidak dapat dipungkiri mengingat wanita sangat menyukai bibir yang merona dan berbentuk indah. Ketika bibir selalu siap terbentuk otomatis setiap harinya, kepercayaan diri seorang wanita pun diperkirakan akan ikut meningkat. Oleh karena itu, sulam bibir pun masih menjadi impian bagi wanita untuk mempercantik dirinya.
Baca Juga:
Banyak yang tidak menyadari bahwa sulam bibir dapat mendatangkan penghematan yang signifikan dalam penggunaan lipstick anda. Seperti yang telah disebutkan di atas, bibir yang telah disulam akan senantiasa memiliki warna merah merona. Hal ini tentu memudahkan wanita-wanita yang ingin tidak terganggu dengan rutinitas menggunakan lipstick setiap waktu.
Demikianlah beberapa informasi mengenai akibat sulam bibir yang mungkin anda dapatkan, baik dari sisi positif maupun dari sisi negatif. Informasi ini diharapkan dapat bermanfaat untuk anda yang berencana ingin melakukan sulam bibir. Pertimbangan yang matang mengenai hal-hal yang telah disebutkan di atas sangat disarankan, terutama pertimbangan mengenai apakah resiko dan bahayanya sebanding dengan kepuasan yang anda dapatkan. Selamat mencoba sulam bibir anda!
Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…
Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…
Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…
Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…
Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…
Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…