Relationship

7 Alasan Pria Menolak Ajakan Wanita untuk Ngedate

Jatuh cinta berjuta rasanya. Jika sedang merasakan jatuh cinta dengan seorang pria, pasti rasanya selalu ingin bertemu setiap hari. Bahkan ketika bangun pagi, sarapan, makan siang, makan malam sampai mau tidur lagi seperti ingin selalu berada di dekatnya. Nah, tapi hati-hati nih untuk kamu ladies yang sedang dalam tahap kasmaran.

Jangan sampai karena perasaan cinta yang menggebu-gebu bikin pria jadi menjauh dan selalu menolak ajakan kencanmu. Mungkin sekarang diantara kamu sedang ada yang sedih karena doi selalu nolak ajakan kencan kita akhir-akhir ini. Kenapa ya dia? Kok dia berubah ya? Apa ada yang salah ya? Nah daripada bertanya-tanya terus, simak 7 alasan pria menolak ajakan wanita untuk ngedate.

1. Sudah ada acara atau janji lain dengan temannya 

Jangan sedih dulu, karena ternyata pria menolak ketika sudah ada janji lain di waktu yang sama. Mungkin kita kalah cepat dengan temannya yang sudah mengajak dia nonton bola bareng, nongkrong, atau sekedar jalan-jalan. Ingat istilah brotherhood? Nah itulah salah satu fakta unik laki-laki.

2. Mager alias males gerak

Cuaca mendung di sore hari enaknya ngapain ya? Bagi sebagian pria keluar saat cuaca tidak mendukung membuat mereka akan malas gerak. Pria akan memilih untuk tidur di kasurnya sambil bermain games atau nonton tv. Coba sebagai wanita kita cari tahu dulu cara memahami pria sebelum ajak mereka kencan.

3. Kamu kurang menarik baginya

Maafkan jika membuat kamu patah hati. Kencan pertama biasanya dianggap sukses ketika kencan selanjutnya juga bisa dilakukan. Jika dia menolak ajakanmu berarti dia menganggapmu kurang menarik atau ada alasan pria jaga jarak dengan wanita yang perlu kamu ketahui. Apa ya kira-kira?

4. Pemalu

Mau tapi malu. Gak hanya wanita yang seperti itu, banyak juga kok pria yang pemalu. Pria yang pemalu biasanya susah untuk diajak bertemu atau sekadar jalan-jalan. Terkadang untuk ada di hadapanmu saja dia gugup. Coba cari tahu alasan pria gugup dihadapanmu. Mungkin kamu harus pelan-pelan ladies. Mulai saja dulu dengan perhatian kecil yang membuat dia nyaman. Baru deh ajak dia kencan.

5. Menghindari cap “PHP” alias Pemberi Harapan Palsu

PHP sudah menjadi istilah yang selalu digunakan untuk mereka yang membuat nyaman tetapi pergi begitu saja. Pria yang gak tegaan mungkin akan membuatmu sedih di awal dengan menolak ajakanmu untuk ngedate. Atau bahkan dia akan menghilang tiba-tiba, karena ternyata ada alasan pria tidak ada kabar yang perlu kamu ketahui dulu. Dari pada ilang PHP, mendingan dia mundur sekarangkan?. Sabar ya..

[AdSense-B]

6. Banyak kerjaan

“Aku sibuk”. Siapa yang sering dibalas dengan kalimat itu? Gapapa, itu artinya dia pekerja keras. Jangan ngambek ya kalo dia selalu bilang sibuk saat kamu menghubunginya. Jika seperti ini lebih baik kamu mencoba mengerti dan tanya sama dia kapan waktu kosong untuk kalian bisa kencan berdua. Tapi jika ini hanya alasannya saja dan dia berubah sikap menjadi dingin, berarti ada alasan pria cuek kepada wanita lho, yah lebih baik kamu putuskan untuk mengajak yang lain deh.

7. Ada perasaan lain yang sedang dijaga

Sebagai penutup, mungkin ini agak sedikit menyakitkan ya. Alasan pria menolak ajakan wanita untuk ngedate karena ada perasaan lain yang sedang dijaga, yaitu pacarnya. Lain kali kita harus tahu nih tanda-tanda gebetan kita yang sudah punya pacar itu seperti apa sih. Supaya gak zonk di lain waktu.

Gimana ladies? Setelah tahu 7 alasannya, apakah kalian masih bertanya-tanya tentang dirinya yang menolak ajakanmu terus?. Nah, lain kali kita bisa nih cari cara untuk mengetes pria serius atau tidak sama kita. Supaya tidak kecewa di akhir dan bikin kita bingung dengan sikapnya yang menolak ajakan ngedate.

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

9 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

10 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

10 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

11 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

12 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

12 months ago