Gaya Hidup

Mengerikan! Inilah 7 Bahaya Alkohol Bagi Wanita Juga Bagi Kesehatan

Alkohol memang menjadi hal yang biasa dilakukan oleh kaum pria. Apalagi di Dunia Barat, hampir semua orang tanpa terkecuali baik pria maupun wanita, muda maupun tua, remaja ataupun dewasa semua mengonsumsi alkohol. Mungkin sudah menjadi tradisi. Hal itu karena di Negara mereka tidak ada larangan untuk mengkonsumsi alkohol. Terlebih lagi, di Negara mereka mengalami winter atau musim dingin setiap tahunnya, dimana dengan mengkonsumsi alkohol akan membuat tubuhnya menjadi lebih hangat.

Sekarang di Indonesia pun semakin banyak peminat terhadap minuman alkohol, baik pria maupun wanita. Tetapi apakah anda mengetahui apa dampak yang ditimbulkan dari mengkonsumsi minuman ber-akohol? Apa bahaya alkohol bagi wanita? Dampak dari mengkonsumsi minimal ber-alkohol ini bisa membahayakan organ dalam tubuh, bahkan efeknya bisa sampai kematian. Apalagi jika kaum wanita yang mengkonsumsinya.

Seperti halnya bahaya rokok bagi wanita, ternyata alkohol juga sangat berbahaya terhadap wanita. Wanita yang mengkonsumsi minuman berakohol, akan lebih cepat mabuk dibandingkan dengan pria yang mengkonsumsi minuman alkohol. Hal itu dikarenakan komposisi air yang ada dalam tubuh wanita berbeda dengan pria.

Sekitar 65% komposisi air dalam tubuh pria, sedangkan pada wanita hanya sekitar 55% saja sehingga membuat wanita lebih cepat mabuk jika mengkonsumsi alkohol. Oleh karena itu, para dokter mengingatkan kepada wanita untuk lebih berhati-hati. Karena penyakit-penyakit akan lebih cepat muncul jika mengkonsumsi alkohol, terutama pada wanita.

Efek negative yang ditimbulkan oleh alkohol selain memabukan, alkohol akan memubuat penikmatnya menjadi kecanduan. Jika sudah kecanduan maka yang mengkonsumsinya akan terus menikmati minuman alkohol, lalu tidak berhenti-berhenti hingga akhinya mengkonsumsi berlebihan. Lalu muncul banyak penyakit dan kemudian meninggal. Itulah siklus yang terjadi jika mengkonsumsi minuman berakohol. Sebab sudah banyak kasus kematian yang terjadi akibat konsumsi alkohol secara berlebihan.

Namun berbeda di Indonesia. Orang-orang yang mengkonsumsi alkohol itu kebanyakan hanya untuk gaya hidup. Jika kita tidak mencoba mengkonsumsi minuman keras alkohol ini, hidup ini seperti tidak lengkap. Banyak juga remaja diantaranya yang mengkonsumsi alkohol. Entah apa yang menjadi daya tarik alkohol sehingga banyak remaja-remaja baru yang suka mengkonsumsinya.

Mungkin dengan mengkonsumsi alkohol masa remaja akan menjadi gaul dan tidak membosankan. Banyak yang awalnya hanya sekedar mencoba-coba saja, tetapi akhirnya malah menjadi ketagihan terus-menerus sampai akhirnya menjadi minuman sehari-hari yang tidak bisa ditinggalkan. [AdSense-B]

Dampak dari Minuman Alkohol

Minuman Alkohol mengandung etanol yang merupakan bahan psikoaktif. Jika mengkonsumsi alkohol akan mengakibatkan penurunan kesadaran yang disebabkan oleh bahan psikoaktif tersebut. Banyak orang yang mengetahui bahwa mengkonsumsi alkohol akan membuat penikmatnya menjadi mabuk.

Tetapi sebenarnya, banyak dampak-dampak yang bermunculan ketika kita mengkonsumsi alkohol baik secara tidak langsung maupun langsung. Seperti halnya bahaya rokok terhadap wanita, berikut dampak alkohol terhadap kesehatan wanita :

  1. Merusak Liver

Dalam tubuh, komposisi air yang ada pada wanita hanya sekitar 55%. Alkohol yang masuk dalam tubuh akan diserap kedalam darah dan kemudian akan dibawa oleh air kedalam sel-sel tubuh. Karena komposisi air dalam tubuh wanita hanya 55%, lebih sedikit jumlahnya daripada pria, maka konsentrasi alkohol yang masuk dalam darah akan lebih tinggi. Walaupun jumlah alkohol yang masuk dalam tubuh sama dengan pria.

Liver akan menjadi lebih cepat rusak karena tingginya konsentrasi pada alkohol, meskipun hati tidak sensitif. Istilahnya jika pria dan wanita dengan berat badan sama, kemudia diberikan alkohol dengan jumlah yang sama, maka kadar alkohol dalam darah yang masuk ke tubuh wanita akan 3 kali lebih tinggi daripada pria. Jadi, tubuh wanita menjadi lebih sensitif  jika mengkonsumsi alkohol.

  1. Membuat Saraf Rusak

Alkohol mengandung zat adiktif. Alkohol bisa menyebabkan penikmatnya menjadi kecanduan. Apabila dikonsumsi terus menerus, maka akan menyebabkan kerusakan pada saraf otak. Kerusakan saraf otak akan mengakibatkan hilangnya akal, level kesensitifan indera peraba akan berkurang, dan banyak lagi. Minuman berakohol juga bisa membuat daya ingat pengkonsumsi terganggu. Gangguan daya ingat merupakan cirri menonjol pada demensia tipe Alzheimer. [AdSense-A]

  1. Sakit Jantung

Dampak dari minuman keras secara langsung adalah meningkatnya denyut jantung. Tidak hanya meningkatnya denyut jantung, kondisi jantung akan menjadi berkurang sehingga jantung dalam menjalankan fungsinya tidak dapat bekerja secara maksimal. Karena selain membuat sel-sel saraf rusak, alkohol juga dapat membuat sel-sel jantung menjadi rusak.

  1. Gangguan pada Janin

Apabila saat hamil mengkonsumsi alkohol, akan mengakibatkan gangguan pada janin. Sebaiknya, jika dalam kondisi ini, untuk menghindari mengkonsumsi minuman alkohol. Karena nutrisi yang masuk kedalam tubuh janin akan terganggu. Sehingga mengakibatkan bayi yang dilahirkan akan mengalami kelainan sehingga lahir dengan keadaan tidak sempurna. Serta kesehatan Ibu dan janin akan terganggu.

Alkohol yang dikonsumsi saat hamil juga menyebabkan cacat fisik dan cacat mental setelah kelahiran. Alkohol akan melalui plasenta masuk menuju ke tubuh janinnya. Alkohol akan merusak pencernaan lebih lambat terjadi pada janin yang berkembang. Jadi intinya segala jenis alkohol yang dikonsumsi ibu yang sedang hamil akan sangat membahayakan janin yang sedang berkembang.

  1. Gangguan Reproduksi

Mengkonsumsi Alkohol akan memberikan efek negative terhadap sistem reproduksi wanita serta akan mempengaruhi fungsi reproduksi pada wanita. Alkohol akan mempengaruhi masa pubertas wanita, menggangu siklus haid sehingga menstruasi tidak lancar, dan mengubah hormon wanita pasca menopause. Hasil Survei mengatakan bahwa 22,4% dari anak kelas 2 SMP dan 50% anak kelas 3 SMA telah mengkonsumsi minuman alkohol. Serta remaja usia 12-18 tahun akan mengalami penurunan kadar estrogen 2 minggu setelah mengkonsumsi alkohol.

Sehingga alkohol akan mempengaruhi kematangan seksual serta fungsi reproduksi melambat. Wanita pengkonsumsi alkohol akan mengalami gangguan menstruasi dan gangguan reproduksi seperti menstruasi tidak lancar, tidak terbentuknya sel telur atau anovulasi, serta infertilitas.

Alkohol dapat memicu penyebab haid tidak lancar sehingga kadar estradiol dapat meningkat. Dalam kondisi tertentu dapat memicu hipotalus dan pituitary yang menggangu siklus haid. Alkohol juga menyebabkan berkurangnya sekresi hormone LH atau Luteinizing Hormon sehingga terjadi anovulasi yang berpengaruh terhadap pembentukan, pematangan sel telur, dan juga dapat menyebabkan ketidaksuburan.

Alkohol dapat meningkatkan kadar hormon estrogen sehingga dapat menghambat metabolisme hormon estrogen menjadi hormon estron. Mengkonsumsi alkohol secara berlebihan dapat melemahkan tulang sehingga muncul resiko patah tulang.  Untuk wanita pasca menopause, mengkonsumsi minimal alkohol dapat menyebabkan terhentinya siklus menstruasi, aborsi, dan mempercepat menopause.

  1. Resiko Kanker

Alkohol akan meningkatkan resiko terhadap kanker payudara. Alkohol tidak hanya menjadi penyebab kanker payudara, alkohol juga dapat menyebabkan kanker kepala serta kanker leher. Studi dalam Journal of American Medical Association menemukan, mengkonsumsi 3-6 kali minuman berakohol dalam satu minggu, akan meningkatkan terjadinya resiko terhadap kanker payudara sebesar 15% pada wanita. [AdSense-C]

  1. Gangguan Mental

Banyak orang yang sudah mengalami dampak gangguan mental dari alkohol. Pengkonsumsi alkohol akan menjadi pribadi yang pendiam serta ia akan menjadi mudah tersinggung. Pengkonsumsi alkohol akan mengalami peralihan karakter yang signifikan secara tiba-tiba. Yang paling merasakan perubahan karakter ini pastinya adalah keluarga terdekat.

Memang alkohol dapat memberi kenikmatan kepada para penikmatnya. Tetapi kenikmatan itu hanya sementara, hanya dalam jangka pendek saja. Terkadang sesuatu yang memberi kenikmatan itu memang enak, tetapi itu justru mengantar anda ke jurang. Maksudnya alkohol justru akan membuat anda menjadi sumber penyakit, serta menyebabkan gizi buruk pada wanita.

Terlebih lagi wanita yang berumur lebih tua, dampaknya akan sangat terlihat. Jika ada laki-laki dan perempuan yang memiliki berat badan yang sama, dan keduanya sama-sama mengkonsumsi alkohol dalam jumlah yang sama. Kadar alkohol pada perempuan akann menjadi 3 kali lebih tinggu daripada laki-laki.

Karena anda sudah mengetahui bahaya alkohol bagi wanita, maka sebaiknya jika belum mencoba mengkonsumsi alkohol, atau baru saja mencoba mengkonsumsi alkohol, sebaiknya hentikan. Sebelum anda mulai kecanduan dan terkena dampak negatif dari alkohol.

Daripada anda sudah mengalami sendiri dampak-dampak diatas dan anda baru kecewa. Seharusnya setelah anda mengetahui dampak-dampak buruk dari alkohol, justru mengingatkan anda untuk tidak mengkonsumsi atau menghindari alkohol. Kita bisa mengganti alkohol dengan minuman yang memberikan manfat-manfaat positif terhadap tubuh kita Misalnya jus dan air mineral dan cara mengatur pola makan untuk diet, Itu akan membuat tubuh anda semakin sehat.

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

2 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

3 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

3 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

4 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

5 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

5 months ago