Selulit memang bukan hal yang berbahaya namun bagi para sebagian wanita tentunya sering kali ingin menjaga keindahan di seluruh area tubuh. Selulit tidak mengenal usia maupun berat badan. Yang gemuk ataupun yang kurus memiliki potensi yang sama.
Tekstur kulit yang lebih elastis bisa menyebabkan sesulit, loh. Pada umumnya selulit atau stretch mark muncul di area perut, bokong, payudara, ataupun di bawah ketiak dan di betis.
Nah, oleh karena itu, kita akan membahas topik mengenai cara menghilangkan selulit di betis saja. Karena artikel mengenai cara menghilangkan selulit di perut sudah pernah di bahas beberapa waktu yang lalu.
1. Pisang
Pisang merupakan salah satu pilihan untuk menghilangkan selulit di betis Anda. Hal ini karena pisang dapat memproses lemak dalam tubuh kita. Nah, sehingga pisang ini mungkin jadi pilihan yang mudah mengingat mudah sekali didapatkan.
Selain itu, pisang juga memiliki banyak kandungan kalium sehingga sangat cocok untuk digunakan. Adapun cara menggunakan pisang sebagai cara menghilangkan selulit di betis adalah dengan menumbuknya hingga halus. Lalu dilulurkan ke betis Anda. Bagaimana, mudah bukan?
Bagi Anda yang gemuk, mungkin pisang bisa menjadi salah satu cara mengatur pola makan untuk diet. Hal ini juga agar badan Anda tidak terlalu gemuk sehingga menyebabkan banyak sekali selulit di beberapa area kulit. Nah, Anda tentu ingin juga terlihat langsing dan menawan, bukan? Nah, pisang mungkin bisa mewujudkan keinginan Anda tersebut.
2. Ampas Kopi
Ampas kopi mungkin bisa Anda coba untuk menghilangkan selulit. Hal ini karena ampas kopi yang memiliki kafein sehingga berguna untuk meningkatkan stimulasi darah serta mengencangkan kulit di betis Anda. Sehingga, selulit di betis Anda tersebut bisa hilang.
Cara menggunakan ampas kopi untuk penghilang selulit ini adalah dengan menyeduh bubuk kopi di air panas. Namun hanya secukupnya, seperti layaknya masker. Kemudian oleskan pada betis Anda yang memiliki selulit. Setelah 20-25 menit, bersihkan.
Ulangi hal tersebut berulang kali hingga stretch mark di betis Anda tersebut hilang. Usahakan untuk selalu rutin dalam mengolesinya dengan masker bubuk kopi agar selulit di betis Anda benar-benar hilang.
Nah, jadi ampas kopi ini bisa membantu menjawab keresahan Anda yang memiliki selulit di betis. Anda tidak perlu khawatir dan telaten saja dalam mengoleskan bubuk kopi tersebut ke area betis Anda yang memiliki selulit.
Ingat, tidak ada proses yang instan. Jadi, Anda harus benar-benar sabar untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. Jika tidak, maka akan jadi sia-sia saja cara yang Anda gunakan. Jadi, kesabaran sangat diperlukan untuk menghilangkan selulit di betis ini.
3. Bubuk Cabe
Ternyata banyak sekali manfaat dari cabe. Cabe dapat menyingkirkan sel-sel kulit mati dan menggantinya dengan sel yang baru. Selain itu, cabe juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh Anda.
Adapun cara menggunakan bubuk cabe ini sebagai penghilang selulit adalah dengan menggunakan bubuk cabe dan ditambahkan dengan satu sendok minyak zaitun. Kemudian oleskan secara melingkar di area betis. [AdSense-B]
4. Minyak Zaitun
Seperti yang pernah kita bahas. Minyak zaitun juga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan selulit di betis. loh. Karena sebagian besar orang sudah tahu dan mengakui bahwa minyak zaitun memang memiliki khasiat yang sangat baik untuk kulit. Hal ini dikarenakan minyak zaitun mengandung banyak vitamin E, A, dan D.
Tidak hanya itu, minyak zaitun juga berfungsi untuk memberi nutrisi pada kulit. Adapun cara menggunakan minyak zaitun ini untuk menghilangkan selulit di betis sangat mudah.
Pertama, oleskan minyak zaitun pada bagian selulit di betis. Lalu pijat dengan lembut sekitar 9-10 menit. Kemudian diamkan dalam beberapa saat baru dan terakhir, bilas dengan air hangat.
Minyak zaitun memang sudah terkenal bisa mengobati berbagai masalah pada kulit dan sangat berguna sebagai salah satu cara tampil cantik dan menawan di depan pria idaman. Nah, jadi mungkin ini bisa menjadi pilihan yang cukup baik untuk Anda pertimbangkan.
5. Dermaroller
Penyebab selulit di betis bisa terjadi oleh beberapa hal yang bermacam-macam. Mulai dari meningkat atau menurunnya berat badan secara signifikan, olah raga yang sangat jarang, hingga kurang terjaganya pola makan. Nah, dermaroller merupakan solusi cukup tepat untuk Anda.
Salah satu fakta wanita gemuk adalah memiliki banyak stretch mark di beberapa bagian tubuhnya. Nah, mungkin ini bisa menjadi salah satu pilihan Anda untuk tampil lebih cantik dengan menghilangkan beberapa selulit di beberapa bagian kulit Anda.
Bagi Anda yang memiliki badan gemuk, cobalah untuk mulai diet dan makan yang sehat dan secukupnya. Hal ini juga berguna untuk mengurangi kemungkinan selulit yang baru. Anda akan terhindar dari beberapa pembangkakan di kulit Anda.
Namun, memang benar, wanita kurus pun bisa memungkinkan untuk memiiliki selulit. Namun kemungkinannnya tidak sebesar jika Anda memiliki badan yang gemuk karena kulit akan menjadi menggembung. Nah, ini hanya sekedar saran dan selebihnya terserah Anda. Namun ingat juga, jangan diet yang terlalu berlebihan yang akan membahayakan badan Anda, ya. [AdSense-A]
6. Madu dan Wortel
Ternyata, wortel dan madu juga bisa dicoba untuk menghilangkan selulit di betis. Hal yang yang harus Anda lakukan pertama kali yaitu dengan terlebih dahulu menghaluskan wortel. Setelah itu campurkan dengan sedikit madu. Lalu oleskan pada selulit di betis dan diamkan beberapa saat. Setelah itu, bilas. Mudah, bukan?
Nah, ini bisa menjadi pilihan yang mudah untuk dilakukan. Karena tidak begitu sulit untuk mendapatkan wortel maupun madu. Lakukanlah hal ini secara rutin dan juga berkelanjutan agar Anda benar-benar mendapatkan khasiat dari madu dan wortel ini.
7. Lemon
Buah lemon memiliki vitamin C yang cukup tinggi yang sangat berguna untuk kesehatan kulit, terutama di area betis Anda. Anda pasti sudah tahu, bukan? Menggunakn buah lemon sebagai penghilang selulit pada bagian betis tidaklah sulit.
Pertama, potonglah buah lemon menjadi beberapa bagian kecil. Kemudian oleskan pada kulit betis Anda yang memiliki selulit. Setelah beberapa menit, bilaslah menggunakan air hangat.
Mungkin, bagi Anda tipe pekerjaan yang cocok untuk wanita adalah hal-hal yang macho atau hal-hal yang cukup berat. Namun hal ini bisa menyebabkan Anda terkena banyak selulit di beberapa bagian tubuh.
Nah, sepertinya lemon bisa menjadi salah satu pilihan untuk menghilangkan selulit Anda. Gunakanlah lemon ini secara bertahap dan berkelanjutan untuk benar-benar merasakan khasiat dari lemon ini sebagai penghilang selulit di betis Anda.
8. Gel Lidah Buaya
Seperti minyak zaitun lidah buaya juga tidak kalah banyak khasiatnya di dalam dunia kecantikan. Hampir setiap perawatan tubuh menggunakan lidah buaya termasuk untuk cara menghilangkan selulit di betis. Cukup ambil gel lidah buaya yang sudah tua kemudian oleskan ke betis Anda. Diamkan beberapa saat lalu bilas.
Memang, memiliki kulit yang berselulit sangatlah menganggu. Meskipun sebenarnya arti cinta bagi pria adalah tidak hanya memandang penampilan, apalagi hanya mengenai selulit. Namun tetap saja, sebagai wanita, stretch mark yang ada di betis ini amatlah menganggu. Nah, mungkin dengan memanfaatkan gel lidah buaya dan mengatasi kegelisahan Anda tersebut.
9. Pepaya
Tidak hanya digunakan sebagai cara menghilangkan selulit di bokong. Pepaya juga bermanfaat untuk menghilangkan selulit di betis Anda. Hal ini karena pepaya dapat bermanfaat untuk melembutkan kulit sehingga selulit di betis Anda bisa hilang.
Adapun cara penggunaannya adalah haluskan pepaya hingga menjadi bubuk. Kemudian campurkan dengan madu agar terbentuk masker. Setelah itu, diamkan selama 25-30 menit. Setelah itu, bilaslah dengan air hangat.
Nah, berhubung pepaya sangat mudah didapatkan. Jadi ini bisa menjadi pilihan yang sangat tepat dan mudah mengingat pepaya juga bukanlah buah yang harganya mahal. Jadi Anda bisa menjadikan ini sebagai penghilang selulit yang cukup mudah dan praktis.
10. Cuka Apel
Salah satu cara alternatif untuk menghilangkan selulit Anda adalah dengan menggunakan cuka apel. Caranya adalah langsung oleskan saja cuka apel tersebut ke betis Anda. Usahakan untuk mengoleskan saat malam. Nah, biarkan semalaman dan bilas keesokan harinya.
Salah satu tips menjadi wanita yang menarik adalah dengan memiliki betis yang mulus, bukan? Nah, mungkin cara ini bisa menjawab keluhan Anda mengenai selulit di betis yang sangat menganggu penampilan Anda. [AdSense-C]
11. Cocoa Butter dan Gula
Nah, cocoa butter yang bisanya digunakan untuk membuat kue ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda. Cara menggunakannya adalah seduh cocoa butter dengan gula. Kemudian oleskan ke betis Anda. Diamkan hingga 5-10 menit dan gunakan dua kali dalam sehari. Hal ini karena cocoa butter bisa membunuh sel mati pada kulit Anda.
Terkadang, salah satu fakta unik pria gendut adalah menyukai wanita kurus. Hal ini mungkin akan sangat meresahkan bagi Anda yang sedang mengidamkan pria yang gendut namun badan Anda pun juga gendut. Nah, sebaiknya Anda mulai diet.
Tidak hanya untuk menarik perhatian pria idaman Anda. Namun juga berguna untuk mengatasi selulit di betis Anda karena badan yang gemuk bisa menyebabkan banyak selulit di beberapa bagian kulit.
12. Sikat Kering
Sikat kering bisa menjadi salah satu cara yang tepat. Hal ini berguna untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dan juga untuk membersihkan badan Anda. Nah, jika Anda sudah putus asa dengan cara di atas, tidak ada salahnya untuk mencoba cara yang satu ini.
13. Tomat
Tomat dapat berfungsi untuk memperbaiki jaringan yang rusak. Nah, tidak ada salahnya Anda memilih ini menjadi salah satu cara menghilangkan selulit di betis Anda. Tumbuklah tomat menjadi halus dan ambillah sari tomatnya. Kemudian oleskan pada betis Anda dan diamkan beberapa saat. Setelah selesai, bilaslah dengan air hangat.
Itulah 13 cara menghilangkan selulit di betis yang sangat wajib Anda coba. Ingat, tidak ada hal yang instan. Apalagi ini merupakan cara-cara tradisional. Anda harus menggunakannya secara berkelanjutan dan juga konsisten untuk merasakan manfaatnya. Selamat mencoba.
Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…
Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…
Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…
Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…
Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…
Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…