Relationship

7 Cara Menjadi Wanita yang Tidak Cengeng Setiap Bertengkar dengan Pasangan

Gak ada hal lain selain bertengkar dan bertengkar. Wah capek ya kalo kita punya pacar tetapi selalu berantem setiap saat. Bahkan setiap ketemu ada aja yang diributin. Entah soal pakaian yang kita pakai, bingung makan apa, atau ada aja yang bikin kita saling cemburu satu sama lain. Lama-lama ladies, bertengkar seperti ini menguras hati dan hidup kamu lho. Wanita dikenal dengan hati yang sensitif.

Gak jarang jika sedang bertengkar kita jadi cengeng dan rasanya ingin marah tetapi juga sayang. Ribet ya? Nah, ada cara menjadi wanita berwibawa saat kita lagi bertengkar dengan si doi nih. Untuk jadi wanita berwibawa kamu harus tahu cara menjadi wanita yang tidak cengeng dulu ya. Ada 7 cara yang akan kita bagikan lho. Apa saja? Ini dia!

1. Belajar untuk tegas

Ketika bertengkar dengan pasangan, hal yang seharusnya dimiliki adalah ketegasan ladies. Ini bisa menjadi salah satu cara membuat pria tertarik dan jatuh cinta sama kamu. Walaupun sedang bertengkar, ketika kita punya sikap tegas pada pasangan dengan apa yang sudah dilakukan maka ia akan takut kehilanganmu. Jika ia benar-benar cinta denganmu, yakin deh ketegasanmu jadi poin tambah buatnya karena kamu bukan wanita cengeng dimatanya.

2. Berani untuk ambil resiko

Cara menjadi wanita hebat yang tidak cengeng saat bertengkar adalah berani ambil resiko dari keadaan yang sedang dialami. Bertengkar pasti akan berujung pada banyak resiko dalam hubungan. Entah sikap yang berubah, keadaan yang tidak sama lagi, atau bahkan perpisahan. Jadi kita harus menjadi wanita yang berani ambil resiko dan jangan cengeng untuk menghadapinya.

3. Selesaikan dengan duduk berhadapan dan berbicara 4 mata

Salah satu sifat wanita yang tidak disukai pria adalah memendam perasaan dan menuntut pasangan untuk peka layaknya cenayang. Wah jangan ya ladies. Lebih baik selesaikan segalanya dengan komunikasi, yaitu duduk dan berbicara 4 mata. Kedewasaan dimulai dari komunikasi yang jelas.

4. Tunjukkan jika kamu adalah wanita yang berani dan tegar

Wanita yang berani dan tegar dalam menghadapi permasalahan adalah wanita yang tahu cara jitu memikat hati pria. Daripada cengeng berlebihan dan tidak menyelesaikan apapun, lebih baik miliki hati untuk tegar dan maju menghadapi masalahnya. Pria suka kok dengan wanita yang kuat dan tidak terlihat lemah saat berhadapan dengan perasaan.

5. Senangkan dirimu

Cara menjadi wanita yang tidak cengeng yaitu tahu caranya menyenangkan hatimu. Menyenangkan diri tidak ada yang salah. Justru ketika kita dapat membuat diri kita senang, disitulah kamu tahu caranya menciptakan bahagia pada hidupmu. Jangan bergantung dengan kebahagiaan orang lain yang membuatnya. Cari dahulu kebahagiaanmu ya ladies! [AdSense-B]

6. Bikin waktu untuk kamu dapat sendiri

Jika masalah dan pertengkaran melanda, lebih baik tarik dirimu dengan punya waktu sendiri. Menangis dan memperlihatkan kecengengan kita hanya menjadi bahan ledekan untuk si dia. Jadi kita juga harus tahu cara menjadi wanita elegan ketika sedang bertengkar ladies.

7. Tidak perlu memasang ekspetasi berlebihan di dalam hubungan

Ekspetasi adalah awal untuk kita punya pandangan sama dengan orang yang kita cintai. Padahal tidak semua orang punya ekspetasi yang sama ladies. Sebelum memasang ekspetasi kamu harus bisa menerima apapun hasilnya. Jadi kamu tidak akan cengeng ketika ekspetasi yang dibangun tidak sesuai dengan keinginanmu. Wanita yang tidak menuntut ekspetasi adalah sifat wanita yang disukai pria cuek lho.

Itu dulu ya 7 cara menjadi wanita yang tidak cengeng saat sedang bertengkar ladies. Menangis boleh kok, tetapi jangan sampai berlarut dan terus-terusan ladies. Waktunya untuk kita menjadi wanita tangguh dan kuat ya. Semangat!

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

2 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

3 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

3 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

4 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

5 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

5 months ago