Relationship

8 Ciri-Ciri Cowok Modus Yang Wajib Ladies Tahu!

Apakah yang dimaksud dengan modus? Kata modus biasa dipakai dalam beberapa bidang, salah satunya matematika. Menurut Kamus Besar Bahas Indonesia, modus dalam bidang matematika berarti nilai yang paling besar frekuensinya dalam suatu deretan nilai. Namun, bagaimana jika modus menjadi sifat cowok?

Ternyata, modus ini juga mempunyai arti cara. Sayangnya, modus sering kali mempunyai kesan yang negatif. Cowok modus adalah seseorang yang mempunyai cara untuk mempermainkan wanita saja. Cowok yang seperti ini bisa disebut juga dengan laki-laki yang PHP.

Mereka tidak mencintai sang wanita secara tulus. Hal ini tentu akan menyakiti wanita. Sebelum terlanjur, ketahui berbagai ciri cowok modus berikut ini agar dapat selalu waspada.

1. Sering Berbohong

Ciri-ciri cowok modus yang pertama adalah sering berbohong. Memang, berbohong ini merupakan sebuah penyakit dalam hubungan.

Jika hubungan dilandasi dengan ketidakjujuran, hampir bisa dipastikan hubungan tersebut tidak akan bertaham lama. Cowok yang sering berbohong akan mencari-cari berbagai macam alasan agar tidak mudah ketahuan.

Cara mengetahui cowok tersebut berbohong cukup mudah. Contoh sederhana adalah dia sering kali menolak untuk diajak berkencan dengan melontarkan berbagai alasan. Padahal, sebenarnya dia sedang berbuat hal lain di belakang.

2. Lebay

Sudah menjadi kodrat wanita untuk menjadi senang ketika mendapatkan pujian dan perlindungan dari pasangan. Namun, apabila pujian atau perlindungan tersebut terlalu berlebihan atau lebay, rasanya layak untuk dicurigai.

Cowok yang ada maunya akan melakukan segalanya dengan berlebihan. Namun, jangan kaget apabila nantinya dia akan memutuskan hubungan secara tiba-tiba apabila kemauannya sudah terpenuhi.

3. Sering Menghilang

Harap awasi gerak-gerik cowok modus yang satu ini. Selalu perhatikan apakah dia sering menghilang atau tidak. Bisa diingat-ingat kembali, apakah cowok itu hanya datang saat dia ada maunya saja? Atau, apakah ketika dia dimintai tolong, selalu berupaya dengan sekuat tenaga? Hati-hati, bisa jadi cowok itu hanya modus.

4. Backstreet

Backstreet merupakan gaya berpacaran di mana pasangan muda-mudi menyembunyikan status hubungan mereka, sehingga tidak ada yang mengetahui bahwa mereka sedang menjalin kasih. Salah satu alasan pria backstreet dengan kekasihnya adalah karena belum cukup umur atau belum diizinkan oleh orang tua untuk berpacaran.

Akan sangat aneh apabila backstreet masih dilakukan oleh cowok yang usianya sudah cukup untuk menjalin hubungan. Jika cowok tersebut bermaksud untuk menyembunyikan status hubungan, artinya dia tidak senang akan hubungan yang terjalin dan hanya modus saja.

5. Plin-plan

Berkaitan dengan ciri nomor tiga, sifat cowok yang modus juga bisa menjadi plin-plan. Perlakuannya sering kali berubah. Saat sedang butuh, dia akan datang dan bersikap seperti dia benar-benar serius dalam hubungan. Namun, dalam waktu yang lain, dia bisa tiba-tiba menghilang tanpa kabar.

6. Mementingkan Diri Sendiri

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, bahwa cowok modus hanya datang saat ada maunya. Ini membuktikan bahwa dia sebenarnya adalah seorang yang egois dan hanya mementingkan dirinya sendiri saja. Tajamkan intuisi jika ada cowok yang bersikap demikian, karna dapat dipastikan dia hanya ingin modus saja.

7. Hubungan stuck

Dalam bahasa Inggris, stuck berarti tertancap atau jalan di tempat, alias tidak berkembang. Artinya, berhubungan dengan cowok modus akan begitu-begitu saja.

Karena cowok tersebut hanya modus belaka, maka tidak ada alasan untuknya membawa hubungan tersebut ke tahap yang lebih serius. Hubungan menjadi tidak ada tujuan dan ini tentu hanya akan membuang-buang waktu saja.

8. Mudah Mengatatakan Putus

Cowok modus akan sangat mudah untuk mengatakan putus. Hal ini tentu saja bukan hal yang sulit, karena dia tidak memiliki perasaan yang tulus. Selain itu, cowok modus terkenal mempunyai banyak kenalan wanita lain. Tentu saja mudah baginya untuk mendapatkan pengganti pasangan untuk aksi modus selanjutnya.

Share
Published by
Wijna Akila

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

7 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

7 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

8 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

8 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

10 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

10 months ago