Relationship

Ketahui 3 Penyebab Pasangan Berubah Setelah Lama Menikah

Setiap orang sudah pasti mempunyai kepribadian dan juga sifat yang khas. Ladies pun juga pasti ingin melakukan berbagai cara menjadi wanita yang sabar bukan?

Untuk kepribadian sendiri seringkali terbentuk dari asuhan yang sudah diperoleh selama sepanjang hidup seseorang. Dalam sebuah pernikahan ada dua orang dengan kepribadian yang berbeda kemudian disatukan menjadi paket yang tidak bisa dipisahkan.

Jadi, ketika Ladies memutuskan untuk menikah dengan seseorang sama saja dengan bersiap dalam menjalani seluruh perubahan yang ada didalam hidup. Perubahan tersebut dapat datang dari dalam diri karena mengalami perubahan setelah menikah.

Berikut ini adalah berbagai penyebab yang bisa membuat pasangan Ladies menjadi berubah setelah menjalani masa-masa pernikahan.

    1. Menikah dapat membuat seseorang berubah

Sebenarnya, banyak hal yang bisa terjadi contohnya adalah cara pandang terhadap pasangan. Bukan lagi seorang kekasih tetapi pasangan hidup. Cara bertengkarpun bisa berubah ketika setelah menikah. Bisa jadi kedewasaan akan muncul ketika berumah tangga dan juga semakin dapat berpikir secara rasional dalam menghadapi pasangan.

Ada banyak faktor yang ikut andil dalam perubahan setelah menikah karena yang dipikirkan adalah masa depan berdua bukan masa depan sendiri lagi. Memikirkan tempat tinggal, kebutuhan anak, pendidikan anak, dan segala sesuatunya yang nanti akan dihadapi secara bersama-sama. Kamu harus mencari berbagai  cara menjadi wanita paling bahagia setelah menikah dengan pasangan pilihanmu.

    1. Menikah dapat mengubah kepribadian

Dalam sebuah penelitian, dinyatakan bahwa ternyata menikah dapat membuat orang menjadi lebih pemaaf dan juga dapat meningkatkan kemampuan dalam mengendalikan diri. Didukung oleh pernyataan dari seorang peneliti yang berasal dari Tilburg University di Belanda yang mengatakan jika kedua kualitas tersebut memang sangat penting untuk mewujudkan rumah tangga yang bahagia.

Jangan kemudian berpikir  cara menenangkan diri karena putus itu sama dengan menikah karena ketika pacaran tentu berbeda dan kamu harus menghindari kata “pisah” ya!

Memaafkan dalam hal ini adalah memberikan keputusan dalam melepaskan perasaan menerima terhadap perlakuan dari seseorang. Sedangkan untuk mengendalikan diri adalah kemampuan dalam mengelola pikiran, perasaan dan juga dorongan dengan memberikan respon yang cepat dan tepat. Dengan mengendalikan diri sudah pasti akan mencegah agar tidak terbawa emosi.

Selanjutnya penelitian yang dilakukan pada 200 pasangan pengantian dan ditemukan bahwa pengendalian diri dan juga sifat memaafkan akan meningkat setelah menjalani pernikahan selama empat tahun.

    1. Tidak semua orang akan berubah setelah menikah

Sebuah penelitian dari Profesor Andrew Christensen dari UCLA mengemukakan bahwa kepribadian seseorang sebenarnya belum tentu dapat berubah secara keseluruhan pada pasangan yang sudah menikah.

Oleh karena itu, tidak heran jika dalam sebuah rumah tangga akan muncul konflik. Ketika awal pernikahan, setiap orang memang harus bisa menerima kepribadian pasangannya.

Ladies, kamu sebenarnya bisa saja mendorong perubahan dalam hidup pasanganmu, tetapi tidak dapat mengubah watak yang sudah terbentuk dari kecil dan bahkan jauh sebelum bertemu denganmu.

Karena hanya pasanganmu lah yang bisa mengubah dirinya sendiri. Begitu pun berlaku pada diri sendiri yang hanya dapat mengubahnya tanpa campur tangan orang lain walaupun itu pasangan. Tapi dia akan berusaha berubah dan secara tidak sadar menunjukkan  tanda pria sayang pada pasangannya.

Sebenarnya, bisa diambil kesimpulan bahwa menikah juga mempunyai andil dalam perubahan seseorang. Namun, semua itu juga tergantung dari kepribadian masing-masing. Ada yang bertahan dengan sifat aslinya, namun ada juga yang berubah karena perlakuan lingkungan maupun sikap dari pasangannya.

Apalagi untuk kamu yang punya pasangan pria Taurus, pasti sudah tahu kan ada banyak  cara membuat pria taurus cemburu dengan tidak sengaja. Nah itu dia penjelasan mengenai Penyebab Pasangan Berubah Setelah Lama Menikah semoga bermanfaat.

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

2 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

3 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

3 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

4 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

5 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

5 months ago