Masker tomat yang mengandung berbagai macam nutrisi seperti vitamin C yang berperan sebagai antioksidan alami amat bermanfaat untuk kesehatan kulit wajah. Tidak hanya mampu mencerahkan wajah saja, penggunaan masker tomat secara rutin dapat membantu menghilangkan masalah wajah seperti jerawat dan komedo.
Selain itu, kandungan air yang tinggi pada tomat dapat menghidrasi wajah sehingga wajah tampak lembab dan segar. Melakukan perawatan dengan menggunakan masker tomat merupakan tips merawat kulit saat cuaca dingin.
Sehingga wajah tetap terhidrasi dengan baik. Nah, masker tomat yang dijual di pasaran amat banyak. Pada artikel berikut akan kita bahas tentang rekomendasi masker tomat terbaik untuk ladies.
Band kosmetik dan skin care lokal, Mustika Ratu, memiliki masker tomat yang dikemas dengan kemasan pack yang mudah dibawa. Masker tomat Mustika Ratu ini mengandung antioksidan dan vitamin C tinggi yang mampu mengatasi kulit kusam ladies. Selain itu, masker tomat ini mampu mencerahkan kulit wajah juga.
Pemakaian masker tomat Mustika Ratu secara rutin dapat membantu menutrisi dan melembabkan wajah ladies. Sebelum diaplikasikan campurkan bubuk masker dengan air biasa atau jika ada dapat dicampur dengan air mawar untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Masker tomat Mustika Ratu ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 8.000.
Brand skin care asal Korea Selatan, Nature Republic, juga memiliki varian masker tomat. Bahan utama, yaitu buat tomat diambil dari Jangsoo yang memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit.
Selain itu, produk Nature Republic yang satu ini mengandung niacinamide yang berfungsi tidak hanya mencerahkan tetapi juga dapat mencerahkan wajah. Kandungan lainnya yaitu gliserin dan sodium hyaluronate yang berfungsi melembabkan kulit. Sehingga kulit terlihat cerah, putih, segar dan sehat. Nature Republic real nature mask sheet tomato ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 14.000.
Rangkaian skin care dari ovale salah satunya adalah ovale fasial mask tomato. Masker tomat ini diklaim mampu mengatasi dan mencegah garis-garis halus pada wajah. Selain itu, penggunaan rutin masker tomat ini mampu mengembalikan kesegaran wajah dan membantu mencerahkan kulit wajah.
Wangi yang diberikan oleh masker tomat ini juga mampu menjadi aromaterapi sehingga saat menggunakannya tubuh akan terasa rileks juga. Ovale fasial mask tomato ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 6.000.
Brand kenamaan Korea Selatan, Tony Moly, juga memiliki varian masker tomat untuk pelengkap skin care yang diproduksi brand tersebut. Masker khusus wajah ini memiliki manfaat mencerahkan, melembabkan dan juga memutihkan wajah lho ladies.
Rangkaian perawatan wajah ala Korea yang berupa masker tomat ini mengandung asam amino tinggi yang memiliki manfaat menghidrasi dan merevitalisasi kulit sehingga kulit menjadi lembut, kenyal dan memberikan efek glowing pada kulit wajah ladies.
Ada beberapa ladies yang memiliki kulit sensitif terhadap bahan-bahan kimia yang terkandung pada masker tomat siap saji. Oleh karena itu, disarankan untuk ladies yang memiliki kulit wajah sensitif sebaiknya membuat masker tomat sendiri di rumah dengan menggunakan buah tomat alami.
Masker tomat yang dibut bisa murni menggunakan buah tomat saja ataupun dicampur dengan bahan-bahan alami lainnya, yaitu madu, lidah buaya, yogurt, gula dan lain sebagainya sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit ladies.
Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…
Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…
Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…
Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…
Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…
Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…