Mungkin, bagi Anda yang memiliki sahabat pria ingin mengetahui apakah pria tersebut malah mencintai Anda dan menganggap Anda selayaknya kekasih atau tidak. Hal ini agar Anda bisa membedakan perasaannya yang sesungguhnya.
Jatuh cinta tidak pandang bulu, cinta bisa datang pada siapa saja dan kapan saja. Termasuk pada sahabat, tidak selamanya anda bersahabat hanya dengan lawan jenis. Anda pasti punya sahabat dari lawan jenis. Untuk mengetahui apakah sahabat pria anda jatuh cinta kepada anda, mari simak tanda pria Jatuh cinta pada sahabatnya.
Jika pria yang awalnya cuek dan dingin, meskipun terhadap anda yang notabenennya adalah sahabatnya. Berubah menjadi lebih perhatian, bisa saja ia memiliki perasaan lebih kepada anda. Apa lagi bisa ia mulai sering memanggil anda dengan sebutan sayang, sudah bisa dipastikan ia memiliki perasaan lebih dari sekedar sahabat.
Alasan pria memanggil sayang terkadang memang berarti banyak hal. Namun, akan ada kemungkinan besar kalau dia menganggap anda lebih dari seorang sahabat. Anda sebaiknya perlu selidiki lebih dalam mengenai panggilan ini.
Sifat yang berubah lainnya mungkin ditunjukkan dengan perasaan menghindar jika Anda menceritakan pria lain kepadanya. Hal itu mungkin karena dia cemburu atau tidak suka dengan cerita itu. Apalagi cara Anda menyampaikan ceritanya tampak begitu bersemengat. Itu bisa jadi dia sangat kecewa dengan keadaan tersebut.
Biasanya pria akan mulai canggung jika hanya berduaan saja dengan wanita yang dicintainya. Sifatnya yang awalnya riang, bisa tiba-tiba berubah menjadi lebih pendiam atau grogi jika berduaan saja dengan sang wanita idaman hati. Apa lagi bila wanita itu adalah sahabatnya sendiri, hal ini jugalah menjadi alasan pria hanya ingin berteman setelah PDKT.
Perasaan grogi adalah hal yang lumrah dialami oleh beberapa pria maupun wanita yang sedang berdekatan atau berhadapan dengan orang yang sungguh dia cintai. Oleh karena itu, Anda perlu selidiki, nih. Kira-kira kenapa dia grogi.
Sebenarnya mungkin saja karena dia lapar atau lagi bingung. Namun, kalau sedang ada di suasana santai, kenapa bisa grogi? Bagaimana, besar sekali kemungkinan kalau dia memang menyukai Anda, bukan?
Seseorang yang sedang jatuh cinta akan lebih sering memberi kejutan kepada orang yang dicintainya, tidak terkecuali pria. Bahkan pria akan memikirkan kado istimewa apa yang akan ia berikan untuk anda.
Mungkin dia juga sempat ketahuan sedang membaca berbagai artikel mengenai kado istimewa untuk sahabat perempuan. Lalu setelah itu adalah saat dimana sebentar lagi Anda ulang tahun. Kemudian memang ternyata benar kalau dia memberi kejutan untuk Anda. Nah, itu bisa saja akan membuat Anda baper.
Anda sebaiknya pertimbangkan dan telusuri lagi apakah dia memang menganggap Anda selayaknya sahabat perempuan yang penting untuk diperhatikan atau mungkin ternyata lebih dari itu.
[AdSense-B]
Setiap orang pasti akan perhatian pada sahabatanya, seperti selalu mendengarkan anda curhat, selalu menjadi tempat bersandar saat anda merasa ingin jatuh. Namun, apa jadinya jika perhatian yang anda terima terasa berlebihan? Itu tandanya sahabat anda telah memiliki perasaan lebih pada anda.
Namun, kemungkinan ini bisa jadi tidak benar jika ternyata pria tersebut sudah memiliki kekasih dan dia memperlakukan kekasihnya tersebut lebih dari kepada Anda. Mungkin itu adalah alasan pria perhatian pada wanita. Mungkin dia memang selalu meberi perhatian yang luar biasa ke semua wanita. Terutama pada pacarnya sendiri. Jadi, sebaiknya, Anda jangan mudah terbawa perasaan dulu.
Perhatian memang ibarat sebuah pisau yang bermata dua dalam hubungan persahabatan antara pria dan wanita. Bisa jadi karena ada perasaan suka yang timbul antara salah satu pihak atau memang itu adalah sebuah komponen penting dalam persahabatan. Perhatian adalah hal yang penting dan dibutuhkan dalam persahabatan yang baik.
Sering memergoki sahabat anda sedang curi-curi pandang pada anda? Bahkan tatapannya juga terlihat berbeda? Itu tandanya sahabat anda sedang memendam perasaan pada anda, namun ia tidak mengatakannya secara langsung. Karena menurut sebagian orang cinta tidak perlu diungkapkan melalui kata-kata, cukup tunjukin dengan tindakan.
Begitu juga arti cinta bagi pria. Ada banyak sekali cara pria mengartikan sebuah cinta. Entah itu dengan hanya memendamnya karena takut merusak persahabatan dan keakraban dengan wanita tersebut. Atau mungkin dengan rela berkorban untuk tidak memilikinya.
Karena cinta memang tidak harus memiliki. Apalagi jika dia tahu kalau ternyata Anda memiliki rasa suka kepada pria lain. Sebagian pria memilih mundur jika berhadapan dengan situasi ini. Mungkin juga termasuk sahabat pria Anda tersebut.
Namun, sikap curi-curi pandang ini sangat besar kemungkinannya dibandingkan dengan tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya yang lain. Karena untuk apa dia mencuri-curi pandang kalau memang tidak ada apa-apa dengan Anda.
Seorang pria berubah menjadi lebih jahil dan usil pada sahabatnya, terutama pada anda yang notabenen perempuan. Tenang, itu bukan berarti dia membenci anda. Melainkan karena ia sayang dan ingin lebih diperhatikan. Seseorang yang bersikap jahil memang suka membuat jengkel, namun tahukah anda? Sikap jengkel anda malah membuatnya senang dan merasa gemas, ia ingin sekali melihat anda marah dan jengkel padanya. Sehingga ia berubah menjadi lebih jahil.
Ada beberapa alasan pria gemas dengan wanita. Entah itu karena menganggap Anda memang lucu. Atau mungkin ada perasaan yang lebih dari itu, yaitu rasa cinta. Hayooo, sebaiknya Anda cepat mendeteksi jika ada kemungkinan itu.
Pria yang jahil terkadang ingin membuat wanita lebih nyaman dan merasa dekat dengannya. Ya, meskipun cara itu sebenarnya membuat risih. Namun, dalam hubungan persahabatan, itu merupakan hal yang tidak masalah dilakukan untuk menjalin keakraban. Hati-hati, kalau memang dia memiliki tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya yang lain. Berarti memang benar kalau sikap jahil ini juga pertanda kalau dia menyukai Anda selayaknya kekasih.
[AdSense-A]
Cemburu selalu muncul ketika orang yang disukai dekat dengan orang lain, baik pria dan wanita pasti sering mengalaminya. Termasuk sahabat yang sedang menaruh hati pada anda, ia akan merubah topik pembicaraan jika menyangkut pria lain, pergi tapa alasan jelas, bahkan marah dengan alasan tidak jelas. Cemburu juga merupakan alasan pria gemat mengacak rambut, sebab dengan cara itu ia menunjukkan rasa kurangnyamannya pada anda.
Mungkin dia akan menampakkan rasa tidak suka, datar, ataupun dingin saat Anda tidak sengaja memuji pria lain di hadapannya. Atau bahkan Anda kepergok sedang berjalan berduaan dengan pria lain. Sikapnya yang menunjukkan sikap tidak bersahabat dengan pria tersebut bisa besar kemungkinan kalau dia memang sedang cemburu saat itu.
Jika sahabat yang awalnya perhatian, riang dan selalu ada saat anda butuhkan berubah menjadi cuek, jangan khawatir. Ia hanya meminta perhatian lebih dari anda, atau dia sedang mengetes apakah anda memiliki perasaan yang sama padanya? fakta pria mencintai wanita adalah ia akan bersikap seolah-olah cuek, padahal ia hanya menguji anda.
Cuek tidak selalu berarti benci, tidak nyaman, atau bahkan tidak cinta. Mungkin saja dia memang tipe pria yang cuek pada wanita manapun. Termasuk pada Anda, sahabatnya sendiri. Jadi, jika dia cuek, itu tidak menutup kemungkinan kalau dia juga memiliki tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya.
Tibat-tiba cuek juga mungkin dikarenakan dia tengah kesal ataupun kecewa dengan perasaannya sendiri yang menyukai Anda lebih dari sekedar sahabat, tapi kekasih. Sikap cuek ini dia lakukan sebagai bentuk untuk melawan perasaan yang makin berkecamuk dan berkembang itu.
Orang-orang akan membayangkan pria suka gombal adalah pria yang playboy, sebenarnya tidak semuanya pria yang suka ngegombal itu adalah pria playboy. Ada beberapa pria yang suka gombal pada wanita idamannya, namun sering kali wanita itu hanya mengganggap gombalan si pria sebagai guyonan belaka. Ini merupakan salah satu alasan pria ragu menyatakan cinta.
Gombal tidak selamanya murahan. Mungkin itu merupakan salah satu cara untuk membuat Anda peka kalau dia sebenarnya jatuh cinta pada Anda. Anda sebaiknya peka. Namun, kalau memang Anda tidak suka dengan perasaan itu, jujurlah saja agar dia tidak makin berlarut-larut dengan perasaan itu meskipun dia sudah memiliki tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya.
Tanyakan padanya apa maksud dari kalimat-kalimat gombal yang dia lontarkan pada Anda. Apakah itu hanya lelucon atau memang benar. Tidak ada salahnya untuk menanyakannya agar tidak salah paham di kemudian hari dan mengakibatkan kacaunya persahabatan Anda dan dia.
Kalau memang dia bilang itu hanya lelucon. Anggaplah juga sebagai lelucon. Karena apa yang dia katakan, seperti itulah Anda bersikap. Jadi, Anda akan terhindar dari salah sikap dalam menanggapi gombalannya.
Cinta membuat seseorang selalu mengingat orang yang ia cintai, memberikan kabar salah satu cara untuk menghilangkan rasa rindu yang suka tiba-tiba muncul. Meskipun hanya menanyakan sedang apa? Udah makan? Atau mengucapkan selamat malam, hal itu akan selalu ia lakukan bila ia menyukai anda. Namun ada juga pria yang selalu jaim saat melakukan Pdkt, ini terjadi saat pria sedang melakukan pendekatan dengan wanita yang bukan sahabatnya.
Ada beberapa alasan pria tidak memberi kabar yang terkadang membuat wanita jadi resah. Nah, jika dia malah selalu memberi kabar kepada Anda. Bukankah itu memang sesuatu yang spesial dan lebih dari seorang sahabat? Jadi sebaiknya Anda mulai lebih peka dengan tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya ini.
Nah, itulah tanda pria jatuh cinta pada sahabatnya. Apabila dari 10 tanda diatas ada 8 tanda yang ditunjukkan oleh si dia untuk anda, bisa saja dia menyayangi anda lebih dari seorang sahabat. Sebaiknya Anda cepat mendeteksi ini apakah ada pada sahabat pria Anda atau tidak. Hal ini untuk menghindarkan salah paham ataupun saling menutupi dari salah satu pihak yang mengakibatkan persahabatan Anda dan dia kian renggang.
Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…
Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…
Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…
Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…
Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…
Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…