Tapi, kalau pasangan kamu termasuk dalam tipe cowok anak mami yang masih manja dan nggak bisa lepas dari bantuan orang tua, jangan khawatir. Klub Wanita sudah merangkum 10 cara menghadapi cowok anak mami yang ampuh buat kamu terapkan. Ada apa saja?
1. Ketahui bahwa kepribadiannya akan sulit diubah
Sekuat apapun kamu bersikeras ingin membuatnya jadi pria yang lebih mandiri, ketahuilah bahwa hal itu sama saja mencari jarum dalam tumpukan jerami. Kalau bukan karena kemauannya sendiri, akan susah buat kamu untuk membuatnya berubah, kecuali kalau kamu mau jadi cewek sok bossy yang jelas-jelas nggak termasuk dalam kategori sifat wanita yang tidak disukai pria.
2. Diskusikan tentang ini dengan si dia
Mungkin saja cowok kamu nggak menyadari kalau sebenarnya ia masih anak mami. Dekati dia dan katakan dengan baik-baik apa yang kamu keluhkan dari sikapnya. Jangan bertele-tele. Gunakan kata ganti orang tunggal “aku” supaya dia lebih mudah mengerti. Dijamin deh, ini juga jadi cara membuat pria mengejar-ngejar kita yang manjur banget, karena kamu berani jujur dan terbuka ke dia.
3. Bersikap tegas
Jangan mudah terayu oleh kata-katanya yang terdengar manis di telinga. Karena terbiasa dimanja dan dituruti, ia bisa menganggap kamu gampangan juga kalau selalu mengiyakan permintaannya. Memang sih, ini termasuk dalam fakta unik tentang wanita jatuh cinta, tapi bersikap tegas adalah cara yang ampuh untuk membuatnya lebih hormat ke kamu.
4. Bersabar dengan kelakuannya
Ada kalanya mungkin sikapnya sudah melewati batas kesabaranmu, tapi tetap tenang dan jangan gegabah memutuskan sesuatu. Cara menjadi wanita yang hangat dari dalam dimulai dengan menanggapi kelakuan si dia dengan kepala dingin. Jangan sampai kamu justru dibuat stres olehnya!
5. Jangan mentolerir sikapnya yang kekanakan
Menyambung dari cara menghadapi cowok anak mami yang ketiga, kamu harus bisa menetapkan batasan yang jelas kapan dia mulai bersikap manja secara berlebihan. Ini adalah tingkatan paling ekstrim dari alasan wanita tidak boleh mengejar pria, tapi kamu wajib tahu agar pasangan kamu nggak semena-mena dan menganggap remeh kebaikanmu terhadapnya.[AdSense-B]
6. Koreksi sikapnya secara perlahan
Saat berdikusi dengan si dia, beri masukan dan saran supaya ia lebih mengerti bagaimana harus bersikap. Kamu bisa juga mengungkapkan harapanmu tentang dia. Tak hanya jadi ciri wanita yang disukai pria ekstrovert, dengan berani mengungkapkan pendapat maka kamu telah jadi sosok wanita yang mandiri.
7. Jadilah mandiri
Menyambung poin diatas, ada kalanya cowokmu akan bergantung terus-terusan padamu. Kamu pun harus menjadi mandiri agar tidak memberatkan siapapun, atau seenggaknya supaya nggak berakhir jadi anak mami seperti pacarmu juga.
8. Jangan jadi “mami”-nya
Beri sedikit gambaran pada pacarmu dari salah satu cara membuat pria menyesal menolak kita. Kamu adalah cewek yang tegas dan mandiri. Kamu nggak mentolerir segala bentuk manja yang berlebihan dan merugikan waktumu. Jangan selalu menuruti kemauannya. Dengan begitu, ia bisa belajar dari kesalahannya dan memperbaiki diri supaya jadi lebih baik. [AdSense-C]
9. Nikmati kebersamaan kalian
Supaya kamu nggak terlalu stres, pikirkan saja hal-hal baik yang sudah cowok kamu perbuat. Nggak ada manusia yang sempurna, begitu juga cowokmu. Jadi cowok anak mami nggak sepenuhnya juga merepotkan. Ada kalanya mungkin ia bahkan bersikap sangat romantis dan manis ke kamu. Hargai setiap kebaikannya itu.
10. Tentukan alasan mengapa kalian masih bersama
Ini adalah cara yang mungkin paling terakhir kalian mau pertimbangkan. Jika sampai poin ke-9 semuanya masih terasa sama dan menyebalkan, maka lebih baik kamu bersiap mencari tahu cara menjadi wanita yang tidak cengeng dan putuskan cowokmu. Tapi, kalau masih ada alasan kenapa kamu kuat bertahan dengan si dia, maka sebaiknya kamu coba lagi seluruh cara di atas.
Nah, tuntas sudah pembahasan mengenai cara menghadapi cowok anak mami paling ampuh yang bisa Klub Wanita bocorkan buat kamu. Kalau berhasil, maka nggak akan susah ‘kok untuk melihat tanda-tandanya. Salah satu cara mengetahui lelaki jatuh cinta makin mendalam ke kamu adalah sedikit demi sedikit ia mulai mengubah kepribadiannya. Baiklah, akhir kata, semoga sukses!
Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…
Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…
Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…
Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…
Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…
Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…