Tips dan Trick

Bingung Pilih Peeling Yang Tepat? Simak 5 Rekomendasi Peeling Paling Bagus Ini

Memilih peeling yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan, berarti kalian telah melakukan tahap pertama dengan benar. Tekstur peeling juga dapat mempengaruhi hasil akhir. Jika ladies masih bingung peeling yang bagaimana yang cocok dengan keadaaan kulit wajah ladies?

Tenang, penulis akan merekomendasikan peeling-peeling terbaik yang dapat dipilih sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit ladies agar tampak sempurna layaknya beauty blogger Indonesia dan salah satu cara mempercantik wajah tanpa makeup. Yuk simak rekomendasi peeling gel terbaik yang dapat ladies gunakan.

  1. Lemon Sparkling Peeling Gel by Secret Key

Kulit kamu kering dan kurang lembab? Lemon Sparkling Peeling Gel by Secret Key adalah jawabannya.  Kulit keringmu akan ternutrisi berkat formulasinya yang mengandung ekstrak aloe vera, kolagen dan hyaluronic acid.

Kandungan utamanya yaitu ekstrak lemon yang dapat memperbaiki warna kulit wajah sekaligus mencerahkannya. Tingkat pengeluapasan yang medium, membuat kulit nyaman setelah dilakukan peeling.

Hasil akhirnya pori-pori mengecil, kulit tenang dan pastinya sel-sel kulit mati dapat terangkat dan tergantinya dengan sel kulit baru yang lembut dan halus. Lemon Sparkling Peeling Gel by Secret Key ini merupakan rangkaian perawatan wajah ala Korea dibanderol dengan kisaran harga Rp. 100.000,-

  1. Floria Brightening Peeling Gel by Tony Moly

Korea Selatan terkenal akan kecantikan kulit dan kelengkapan dalam hal skin care. Salah satu brand dari korea selatan, tony moly, memiliki produk peeling gel, floria brightening peeling gel. Peeling ini cocok untuk kalian yang memiliki kulit kering dan kusam serta sensitif. Diperkaya dengan gliserin yang dapat melembabkan kulit kering kamu.

Selain itu, peeling gel ini memiliki  kandungan lotus flower ferment water yang memiliki komponen vitamin, mineral dan antioksidan yang membuat wajah cerah dan terhindar dari masalah wajah.

Teksturnya yang lembut dan tanpa butiran scrub, amat cocok untuk kulit kalian yang sensitif sehingga dapat meminimalisir iritasi pada wajah. Floria Brightening Peeling Gel by Tony Moly ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 125.000,-

  1. Multiberry Yogurt Peeling Gel by Laneige

Selain Tony Moly, Laneige juga meluncurkan premium peeling. Kandungan yogurt yang ada pada peeling diklaim mampu meredakan radang pada kulit. Selain itu, diperkaya oleh ekstrak aneka buah beri yang mengandung antioksidan tinggi dan antiaging yang membuat kulit menjadi sehat, segar dan awet muda serta terhindar dari masalah kulit wajah. Multiberry Yogurt Peeling gel by Laneige ini dibanderol dengan kisaran  Rp. 297.000,-

  1. Berry AHA Bright Peel Mild Gel by Etude House

Ladies yang k-pop mania pasti taka sing lagi dengan brand Etude House. Brand yang juga banyak digunakan oleh k-idol ini mengeluarkan peeling gel yang cocok untuk kulit normal kalian.

Diperkaya dengan lactic acid yang dapat membuat kulit halus dan bersih seketika setelah pemakaian peeling ini. Formulanya yang mengandung alkohol dan parfum ini harus sedikit lebih berhati-hati jika kulit kalian sensiti.

Meskipun begitu, peeling ini diklaim mengandung bahan yang mampu melembabkan dan anti-inflamasi. Berry AHA Bright Peel Mild by Etude House ini dibanderol dengan harga Rp. 132.000,-

  1. The Body Shop Drops of Youth Liquid Peel

The Body Shop Drops of Youth Liquid Peel ini diklaim mampu membersihkan kotoran membandel akibat polusi. Sehingga cocok digunakan untuk ladies dan beauty blogger Indonesia yang banyak melakukan aktivitas di luar dan berpanas-panasan serta bergelut dengan polusi.

Diperkaya dengan bahan-bahan alami, sangat baik digunakan untuk menjaga kesehatan kulit serta kelembapannya. The Body Shop Drops of Youth Liquid Peel ini dibanderol dengan kisaran harga Rp. 369.000,-

Recent Posts

7 Zodiak yang Suka Gaya Hidup Mewah

Percaya atau tidak, zodiak sedikit banyak mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Mulai dari sifat,…

9 months ago

10 Kelemahan Wanita Aries yang Membuat Dirinya Sendiri Kesal

Wanita berzodiak aries umumnya memiliki beberapa kelebihan yang patut dibanggakan. Kelebihan wanita aries, di antaranya…

10 months ago

7 Penyebab Wanita Menjadi Gemuk setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

Melahirkan merupakan salah satu momen dalam kehidupan seorang wanita yang sangat menakjubkan. Melahirkan tak hanya…

10 months ago

Wanita Frigid: Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kesehatan dalam semua aspek harus menjadi yang utama. Apalagi jika menyangkut permasalahan kehidupan seksual. Sering…

11 months ago

3 Manfaat Buah Kentang untuk Kecantikan dan Cara Membuatnya

Kentang merupakan salah satu hasil pertanian yang tumbuh subur dan melimpah di Indonesia. Kentang juga…

12 months ago

4 Manfaat Buah Lemon untuk Kecantikan

Di tengah maraknya aksi boikot terhadap beberapa merk terkenal, termasuk merk untuk produk-produk kecantikan, sudah…

12 months ago