Jodoh maut dan rezeki merupakan ketetapan dari Allah Swt, segala sesuatu yang sudah ditetapkan menjadi rahasia-Nya yang tidak diketahui oleh semua makhluk Allah, oleh karena itu kita sebagai makhluk hanya bisa menjalankan segala sesuatu yang terjadi tanpa tahu bagaimana semuanya akan berakhir.
Memiliki pasangan hidup merupakan kebahagiaan bagi setiap manusia apalagi pasangan tersebut sesuai dengan harapan dan seorang yang kita idam-idamkan selama ini, dengan memiliki pasangan hidup maka kebahagiaan akan terus bertambah mengalir didalam kehidupan.
Bagi setiap pasangan baik laki laki maupun perempuan pasti memiliki kesulitan dalam memilih atau mendapatkan pasangan hidup. Banyak aspek penyebab sulitkan mendapatkan pasangan hidup yang sesuai keinginan, sehingga mereka hanya akan mendapatkan penghianatan. Akibatnya banyak orang yang enggan untuk menjalin hubungan karena trauma akan mendapatkan rasa sakit kembali.
Terlalu memiliki banyak kelemahan dan kekurangan mampu membuat kamu tidak disukai oleh lawan jenis, namun jika kamu terlalu sempurna dimata orang lain maka bisa juga kamu tidak disukai oleh orang lain. Hal ini bisa terjadi karena orang lain merasa minder atau tidak percaya diri untuk mendekati kamu.
Menjadi laki laki yang sudah mapan merupakan suatu keunggulan dibanding laki laki lainya, bahkan laki-laki ini cenderung lebih mudah untuk mendapatkan pasangan hidup kecuali laki-laki ini sering berbohong ,meskipun banyak alasan pria berbohong namun hal ini sangat tidak disukai kaum wanita. Namun lain hal nya dengan perempuan yang mapan, hal ini akan membuat kaum laki-laki menjadi canggung untuk mendekatinya karena merasa minder.
Untuk membantu kaum perempuan yang sudah mapan dan kesulitan mendapatkan pasangan hidup, maka dibawah ini akan dijelaskan mengenai cara perempuan mapan agar cepat mendapatkan jodoh sehingga sang perempuan ini mampu mendapat pasangan yang terbaik. Yuk disimak ulasan dibawah ini:
1. Jadilah dirimu sendiri
Salah satu cara supaya perempuan mapan cepat mendapatkan jodoh adalah dengan menjadi dirinya sendiri, jadilah pribadi yang apa adanya dan jangan merubah pribadimu hanya karena ingin menarik simpati orang lain atau mendapatkan empati orang lain.
Menjadi diri sendiri jauh lebih baik ketimbang berpura-pura menjadi orang lain hanya demi mendapatkan orang lain, hal ini sangat penting untuk diterapkan dalam kehidupan kita. kelak saat kamu menikah, kamu juga bisa mengantisipasi suami pembohong dengan cara menghadapi suami yang tidak jujur. [AdSense-B]
2. Tetap jadi perempuan yang rena pembohong dah hati
Menjadi perempuan yang mapan berarti memiliki banyak hal yang sudah berkecukupan, seperti materi pekerjaan ataupun yang lainya. Hal penting yang harus tetap diperhatikan adalah tetap menjadi pribadi yang rendah hati dan tidak sombong. Tidak menyombongkan apapun yang dia miliki karena sejatinya yang dia miliki saat ino adalah titipan dari sang kuasa. Selain itu bersikap rendah hati akan membuat orang lain untuk berprasangka baik atau tidak canggung ketila berinteraksi dengan kamu.
3. Bersosialisasilah dengan baik dengan lingkungan
Bagi seorang perempuan mapan, bersosialisasi dengan baik dilingkungan sekitar sangat penting untuk diperhatikan. Sebagai contoh saat kamu berada dikantor tempat bekerja maka kamu harus bersikap sebagai perempuan pekerja, saat kamu berada di lingkungan tempat bergaul bersama teman-teman maka bersikaplah selayaknya kamu dengan teman, dan apabila kamu berada dilingkungan tempat tinggal bersikaplah sebagaimana mestinya. Dan pastikan etika berprilaku tetap kamu junjung tinggi sehingha setiap orang akan memandang kamu adalah perempuan yang baik.
4. Memulai hubungan dengan niat yang baik
Sebelum memulai hubungan, kamu harus tahu Hal penting tentang laki-laki pilihan mu. Saat kamu memulai suatu hubungan, jangan pernah membandingkan apa yang kamu miliki dengan apa yang pasanganmu miliki, karena apabila kamu melakukan hal itu perasaan pasanganmu akan tersinggung dan itu bisa membuat dia enggan untuk melanjutkan hubungan ini. Mulailah hubungan dengan niat menuju pernikahan, kamu harus bisa menerima segala kelebihan dan kekurangan pasanganmu baik itu dari segi materi sekalipun.[AdSense-C]
5. Jangan merendahkan orang lain
Sangat penting untuk tidak merendahkan orang lain khususnya kaum laki-laki, karena apabila kamu melakukan hal ini pada kaum laki-laki maka otomatis mereka akan berfikir buruk terhadapmu dan enggan untuk mendekati. Namun jangan juga terlalu baik kepada pria yang baru dikenal, karena hal ini bisa djadikan kelemahan wanita yang sering dimanfaatkan pria yang tak bertanggung jawab.
6. Memohon kepada Sang Pencipta untuk dipercepat jodohnya
Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan tetap terus meminta kepada Allah untuk dipercepat jodohnya, selain itu kamu juga harus selalu berusaha untuk membuka hati dan menjalin hubungan dengan pria yang menurut mu tepat. Dan apabila kamu mengalami kegagalan jangan pernah putus asa dan menutup diri untuk laki-laki.
Itulah tadi cara wanita mapan agar cepat mendapatkan jodoh, apabila cara-cara diatas kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari maka insyaallah jodohmu akan segera datang untuk memulai hubungan serius denganmu. Bagi wanita mapan, cara menerima cinta seorang pria juga perlu diperhatikan agar tidak menyakiti hati siapapun ketika menerima atau menolak cinta nya.
Selamat membaca dan semoga cara-cara diatas bisa membantu kamu, selamat mencoba dan terima kasih.