Banyak kaum wanita yang tidak segan untuk belajar cara menyatakan cinta pada pria secara tidak langsung karena hal ini bisa berujung pada pacaran, tunangan,dan pernikahan.
Menikah merupakan salah satu sunah dalam kehidupan, dengan menikah maka kita sebagai manusia akan merasa lebih menyempurnakan tuntutan agama. Membahas mengenai pernikahan merupakan hal yang jarang dibahas oleh banyak kalangan, karena hal ini terkesan lebih pribadi dan sensitif untuk dibahas.
Menikah bukan hanya menyatukan sepasang laki-laki dan perempuan, namun menikah yang sesungguhnya memiliki arti menyatukan dua buah keluarga besar dengan segala tradisi dan sifat-sifat yang ada didalamnya untuk dapat bersatu dan membangun hubungan dengan baik.
Sebagai laki-laki hendaknya kita selalu berhati-hati dan tepat dalam memilih istri atau pasangan hidup, karena hal ini akan menentukan bagaimana kehidupan sebuah keluarga akan berjalan sekaligus menentukan bagaimana anak-anak dari buah cinta kalian akan dididik. Sangat penting untuk memilih seorang istri yang cerdas dan tanggap dalam hal apapun khususnya dalam hal masalah keluarga.
Namun, bagi kaum wanita memilih pasangan hidup bukan lah suatu hal yang mudah, mereka harus mempertimbangkan banyak hal demi kebahagiaan masa depan mereka kelak untuk itu sangat penting untuk mengerti cara memahami pria .
Ada beberapa kriteria yang harus diperhatikan oleh kaum wanita dalam memilih pasangan hidup diantaranya: mereka harus memilih seorang pria yang mampu menerima mereka apa adanya dan mampu membahagiakan dirinya keluarganya, selain itu pastikan pasangan pria ini benar benar siap untuk diajak hidup berumah tangga.
Selain itu alangkah sempurna nya kita sebagai perempuan bila bisa menjadi wanita berkelas, untuk itu memahami cara menjadi wanita berkelas sangatlah penting.
Membahas mengenai pria yang sudah siap menikah atau belum, pasti mendatangkan pertanyaan dibenak anda semua. Bagaimanakah tanda seorang laki laki yang sudah siap untuk menikah? Untuk membantu anda memecahkan masalah tersebut maka dibawah ini adalah tanda laki-laki yang sudah siap untuk menikah. Yuk disimak:
1. Mulai serius dalam menjalin sebuah hubungan
Setiap laki-laki memiliki keunikan nya, sebagaimana fakta unik laki-laki maka ada salah satu tanda seorang laki-laki ingin segera menikah adalah dengan menjalin hubungan berlandaskan keseriusan. Maksud dari kalimat ini adalah sang laki-laki akan mulai serius untuk menjalankan hubungan dan enggan untuk mengakhiri hubungan dengan alasan begitu saja dengan alasan bahwa anda adalah pilihan hatinya yang terakhir. [AdSense-B]
2. Memiliki niat untuk melanjutkan hubungan nya kejenjang yang lebih serius
Tanda lain laki laki ingin segera menikah adalah dengan memiliki niatan untuk melanjutkan hubungan yang saat ini dijalani kejenjang yang lebih serius karena arti cinta bagi pria itu berbeda dengan wanita, contohnya apabila anda sedang dalam masa pacaran maka hubungan ini akan dilanjut ke jenjang pertunangan atau pernikahan.
Apabila laki-laki sudah memiliki tanda ini maka anda sebagai kaum wanita patut untuk mempertimbangkan semuanya dengan baik supaya tidak ada kesalahan atau penyesalan kedepan nya.
3. Mempersiapkan hal hal yang berhubungan dengan hubungan
Maksud dari poin nomer 3 ini adalah sang laki laki akan mulai mempersiapkan hal hal apa saja yang akan dia lakukan ketika kelak akan menikah, sebagai contoh apabila laki laki sudah ingim menikah maka hal yang pertama dia siapkan adalah tabungan masa depan yang kelak akan dia pergunakan bersama keluarganya.
Jika laki laki sudah melakukan poin ke 3 ini maka sudah bisa dipastikan dia memiliki keinginan untuk segera melepas masa lajangnya, karena baginya materi merupakan hal yang utama untuk membangun sebuah hubungan pernikahan karena dengan begitu semuanya akan berjalan dengan lancar tanpa ada kekurangan dalam hal keuangan.
4. Sudah mengajak anda untuk merencanakan masa depan bersama
Apabila pasangan anda sudah mulai merencanakan tentang masa depan besama besar kemungkinan dia sudah menentukan pilihan nya untuk memilih anda sebagai pendamping hidupnya. [AdSense-C]
Banyak hal yang bisa dibahas dalam hal ini karena pernikahan merupakan suatu hal yang istimewa, dengan melakukan pembahasan kearah masa depan ini secara tidak langsung anda sudah merancang bagaimana dan seperti apa kehidupan rumah tangga anda kelak akan dijalani.
5. Sudah menjalin hubungan yang intens dengan orang tua anda maupun keluarga
Salah satu tanda lainya laki laki ingin segera menikah adalah mulai melakukan hubungan dekat dengan orang tua maupun semua anggota keluarga besar, bagi laki-laki menjalin hubungan akrab dengan keluarga pasangan nya bukan lah suatu hal yang mudah, banyak tantangan didalamnya yang harus dihadapi dengan sikap yang baik.
Dan apabila pasangan anda sudah melakukan pendekatan kepada orang tua dan keluarga, hal ini berarti dia sangat serius untuk menjalani hubungan kearah yang lebih serius lagi.
Dari penjelasan diatas kita dapat menarik kesimpulan bahwa menjadi perempuan atau laki laki tidak lah mudah khususnya dalam masalah menghadapi pernikahan, banyak hal yang harus dipikirkan dan pertimbangkan bersama seluruh keluarga besar.
Apabila anda memiliki laki laki yang sudah siap menikah dan memiliki tanda tanda diatas maka kamu termasuk perempuan yang beruntung, karena tidak semua laki-laki mampu mengatasi dan melakukan hal hal diatas. Semoga artikel ini membantu kamu ya girls, selamat membaca dan semoga bermanfaat.