Berpuasa saat bulan Ramadhan begini tentu akan membuat tubuh kekurangan mineral karena memang seharian tidak mendapat asupan apapun. Oleh karena itulah salah satu artis hijabers cantik Dewi Sandra selalu membiasakan diri untuk banyak mengonsumsi air ketika sahur maupun berbuka.
Saat berbuka puasa, Dewi Sandra selalu meminum infused water yang dicampur dengan berbagai buah segar. Dewi Sandra sangat menyukai infused water karena minuman tersebut tidak terbuat dari bahan kimia dan tergolong dalam sunnah seperti misalnya manfaat infused water kurma.
Nah, ternyata infused water yang sering dikonsumsi Dewi Sandra ini sangat kaya akan kandungan gizi sehingga sangat cocok untuk menebus asupan nutrisi yang tidak didapat saat berpuasa. Selain itu, minuman ini juga bagus untuk kecantikan lho, berikut ini beberapa manfaatnya.
- Membentuk Tubuh Ideal
Salah satu buah segar yang sering digunakan dalam infuse water adalah buah lemon. Infused water dengan buah lemon adalah racikan yang ampuh untuk membentuk tubuh menjadi lebih ideal dengan cara menguruskan badan berlebih. Hal tesebut dikarenakan di dalam lemon terkandung pektin, serat yang membuat perut terasa kenyang lebih lama.
Cara meraciknya gampang sekali. Tinggal potong-potong sebuah lemon lalu peras dan jadikan infused water untuk menu berbuka untuk memenuhi kebutuhan serat. Lemon sangat direkomendasikan untuk minuman sehat dibanding minuman lain seperti kopi atau teh.
- Menutrisi Kulit Agar Awet Muda
Infused water biasanya diracik dengan bahan-bahan yang kaya vitamin C dan antioksidan. Sehingga buah yang dapat membuatmu fit seperti jeruk, stroberi, kiwi, lemon, apel, dan sejenisnya lebih banyak dipilih.
Kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit dan mencegah penuaan kulit. Vitamin C dan antioksidan akan memproduksi kolagen di kulit lebih banyak sehingga kulit akan semakin kenyal dan kencang.
- Detoksifikasi Racun pada Tubuh
Detoksifikasi adalah sistem pembuangan racun yang sudah menumpuk di tubuh. Nah, infused water ini sangat bagus untuk proses untuk membantu proses detoksifikasi tersebut.
Dengan begitu, hati dan ginjal akan tetap terjaga kesehatannya. Mengonsumsi infused water akan secara alami menyingkirkan berbagai racun di tubuh sehingga tubuh semakin sehat.
- Menjaga Hidrasi Tubuh
Saat sedang berpuasa, tubuh rawan mengalami dehidrasi karena asupan air yang kurang. Konsumsi infused water saat berbuka maupun sahur akan membuat tubuh tetap terhidrasi dalam waktu lebih lama.
Apalagi 70% dari tubuh kita adalah air sehingga asupan air harus selalu tercukupi untuk menunjang proses sistem pencernaan maupun sistem pengaturan suhu dalam tubuh.
Kekurangan asupan air biasanya diatasi dengan konsumsi air putih, namun beberapa orang biasanya tidak bisa minum air putih yang tidak berasa dan malah mual.
Untuk itu, infused water adalah opsi yang paling tepat karena menyehatkan dan memiliki rasa namun tidak mengandung banyak gula seperti soda atau minuman kemasan lain, apalagi bahaya alkohol bagi wanita.
- Kaya akan Vitamin
Infused water sangat direkomendasikan dikonsumsi saat berbuka maupun sahur saat Ramadhan begini. Tentunya karena racikan air dengan berbagai buah dan sayur ini kaya akan vitamin. Beberapa jenis vitamin yang dikandung sifatnya mudah larut dalam air.
Sehingga ketika infused water dikonsumsi, maka seluruh vitaminnya akan masuk ke dalam tubuh sehingga cocok menjadi salah satu cara menjadi perempuan cantik luar dalam.