Para dermatologis mengungkapkan bahwa mereka berhasil mengindentifikasi empat benda-benda yang menyebabkan kulit berjerawat atau faktor penyebab jerawat pada kulit, yaitu: 1) produksi minyak berlebih yang dapat menyumbat pori-pori kulit, 2) penumpukan sel kulit mati, 3) adanya bakteri yang disebut Propionibacterium acnes (P. acnes) pada pori-pori, dan 4) peradangan kulit yang menimbulkan kemerahan pada jerawat. Terlepas dari apapun faktor atau penyebabnya, saat ini berkembang banyak metode yang bisa kamu coba supaya kulit wajah bebas jerawat dan noda bekas luka yang membandel. Ikuti cara mencegah jerawat tumbuh di bawah ini untuk melindungi kulit dari serangan jerawat dan mengurangi jumlah jerawat yang ada.
1. Cuci muka 2 kali sehari
Berbanding terbalik dengan anggapan kebanyak orang, jerawat rupanya tidak disebabkan oleh kulit wajah yang kotor. Walaupun begitu, penting untuk menghilangkan kotoran dan minyak berlebih dari kulit dengan mencuci muka secara teratur. Ini adalah cara mencegah jerawat tumbuh yang paling mudah. Banyak orang lebih suka menggunakan pembersih berbahan dasar lembut yang tidak mengiritasi kulit dan air hangat untuk mencuci muka. Mengaplikasikan pelembab bebas minyak setelah mencuci muka juga merupakan satu cara merawat kulit kering untuk mencegah kulit menjadi terlalu kering atau dehidrasi. Penting untuk diingat bahwa mencuci wajah secara berlebihan dapat menyebabkan kulit menjadi kering, yang mana hal ini dapat memperburuk jerawat.
2. Jaga kebersihan rambut
Cara mencegah jerawat tumbuh yang berikutnya adalah dengan selalu menjaga kebersihan rambut. Apabila minyak berlebih di rambut menyebar ke kulit wajah, hal ini bisa memperburuk jerawat yang muncul sebelumnya. Keramas secara teratur dapat mencegah munculnya jerawat, terutama jerawat yang rentan timbul di dekat garis rambut. Tips ini juga bermanfaat sebagai salah satu cara menghilangkan jerawat dalam waktu singkat.
3. Hindari kebiasaan menyentuh jerawat
Jerawat yang muncul di wajah pasti sangat menggoda iman kita untuk menyentuhnya. Akan tetapi, hal ini biasanya dapat mengakibatkan peradangan dan berdampak buruk pada timbulnya bekas luka parut setelah jerawat sembuh. Untuk mengurangi kemerahan akibat jerawat, kamu bisa mengoleskan obat-obatan topikal yang tersedia bebas di apotek. Mungkin kamu harus bersabar hingga efek obatnya bekerja dengan sempurna, namun cara mencegah jerawat tumbuh ini ampuh untuk mencegah timbulnya jerawat baru – sebagaimana disarankan dalam perawatan wajah berjerawat a la Korea yang sangat terkenal.
4. Kurangi konsumsi makanan yang menimbulkan jerawat
Menurut hasil penelitian baru-baru ini, makanan dengan indeks glikemik tinggi dapat meningkatkan resiko munculnya jerawat di kulit. Hal ini berarti bahwa salah satu cara mencegah jerawat tumbuh antara lain dengan mengurangi konsumsi makanan dengan kadar gula dan karbohirat yang tinggi, seperti kue-kue kering, cake, dan pai. Produk-produk olahan susu (terutama susu skim) juga dapat meningkatkan risiko munculnya jerawat, lho. Kamu mungkin harus mengurangi konsumsi makanan-makanan ini jika ingin terbebas dari jerawat.
5. Oleskan sunscreen sebelum beraktivitas di luar ruangan
Terlalu sering terpapar sinar matahari dapat menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan kulit. Sunburn atau kulit yang terbakar sinar matahari dapat memproduksi minyak lebih banyak yang berpotensi memperburuk kondisi jerawat. Salah satu manfaat sunblock untuk wajah berjerawat antara lain dapat berfungsi sebagai cara mencegah jerawat tumbuh serta menghindari sengatan matahari.
Rutin mencuci muka dan memilih produk perawatan yang tepat merupakan langkah cerdas untuk mengurangi jerawat. Apabila setelah mengikuti 5 cara mencegah jerawat tumbuh ini kulitmu tidak menunjukkan peningkatan, mungkin kamu harus segera mengunjungi dokter kulit untuk mendapatkan tindakan medis lebih lanjut.