Bunda, pernahkah Anda beranggapan bahwa apapun yang telah Anda lakukan selalu terasa tidak cukup atau belum sempurna?
Alam semesta dan segala isinya ini bisa membuat Anda “gila”, terlebih lagi jika saat ini Anda tengah berada dalam fase “mengasuh anak”. Kegilaan itu khususnya bisa Anda rasakan ketika buah hati Anda harus kembali pada rutinitas “back-to-school”-nya. Walaupun momen tersebut terasa menyenangkan dan mendebarkan bagi si kecil, justru Anda tidak merasakan hal yang sama. Siapa yang merasa bahagia jika harus terjaga sejak pagi-pagi buta (hampir setiap hari) dan bertarung melawan waktu untuk menyelesaikan setumpuk daftar pekerjaan yang seakan tidak ada habisnya? Sebagai seorang ibu – entah itu saat Anda baru saja mengalami persalinan yang panjang dan melelahkan (mungkin Bunda sedang mengalami gangguan yang satu ini, ada cara mencegah dan mengatasi depresi pasca melahirkan), atau ketika Anda menghabiskan hari dengan mengantar si kecil dari sekolah ke tempat les lalu kembali ke rumah – Anda sangat rentan terserang stres.
Coba hitung, ada berapa banyak ibu hebat di luar sana yang ironisnya selalu merasa bahwa mereka masih belum cukup melakukan hal baik untuk anak dan suami mereka? Menjadi seorang perfeksionis itu tidak mudah, apalagi jika harus melakukan banyak pekerjaan dalam satu waktu secara bersamaan. Tentu ada hal yang harus dikorbankan, di samping memprioritaskan hal-hal yang sekiranya lebih penting (meskipun tidak salah jika Bunda ingin mempelajari tips mengasuh anak sambil bekerja sekaligus cara menjadi istri idaman suami di saat yang bersamaan).
Oleh karena itu, penting sekali bagi para ibu (termasuk Anda) untuk dapat meluangkan waktu guna mempelajari bagaimana cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga. Percaya deh, Bun, Anda tidak akan menyesal setelah mengetahui cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga yang berharga di bawah ini.
Katakan pada diri sendiri bahwa sejatinya Anda butuh waktu untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran, pun waktu untuk bersenang-senang dan memanjakan diri sendiri. Untuk mendapatkan kesemua itu, Anda tidak selalu dituntut untuk menghabiskan uang dan waktu menikmati spa kelas atas yang justru membengkakkan tagihan kartu kredit Anda.
Sebaliknya, ada beberapa cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga yang lebih simpel dan ekonomis untuk Anda coba! Apa saja tipsnya?
1. Buat daftar prioritas
Cobalah berhenti untuk sesaat dari kegiatan apapun yang sedang Anda lakukan sekarang, dan perhatikan sekeliling Anda. Perhatikan tumpukan cucian kotor di dalam mesin cuci, lantai dengan bercak-bercak noda yang belum Anda pel, atau seluruh bagian rumah yang berantakan dan butuh dirapikan dengan segera. Kemudian, lihat wajah buah hati Anda; anak kesayangan Anda yang mungkin bertingkah tak ubahnya “iblis kecil” pada saat-saat tertentu yang menguji kesabaran Anda. Walau begitu, Anda sangat mencintainya terlepas dari seluruh tingkah nakalnya.
Bayangkan masa depan sekitar 20 tahun dari sekarang, mana yang keberadaannya lebih berharga untuk Anda? Apakah itu si tumpukan baju bersih nan wangi, rumah yang tertata rapi … atau justru kenangan manis tentang waktu yang telah Anda habiskan bersama si kecil? Pertanyaan-pertanyaan ini dapat membantu Anda untuk mempertimbangkan mana yang lebih penting untuk dilakukan pada saat ini juga, meskipun hal tersebut tak jarang membuat Anda kesal dan marah.
Dengan membuat daftar prioritas, Bunda dapat mengurangi presentasi terserang stres dan tanda yang muncul di tubuh ketika stres.
2. Ambil waktu untuk beristirahat dan ambil napas dalam
Jika perlu, Anda juga bisa mengunci diri dan bersembunyi di dalam kamar mandi atau lemari. Tutup mata dan tarik napas panjang dalam 5 hitungan, kemudian hembuskan napas Anda secara perlahan dalam jumlah hitungan yang sama. Lakukan sebanyak lima sesi, dan Anda akan terkejut merasakan perubahan suasana hati yang lambat laun membaik!
3. Setel lagu favorit Anda
Musik selalu sukses menjadikan suasana apa saja terasa lebih hidup dan menyenangkan, jadi jangan lupakan cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga yang satu ini untuk mengusir kejenuhan dalam hidup Anda. Apapun pilihan musik Anda, itu tidak jadi masalah – entah Anda memilih untuk mendengarkan lagu pop saat merapikan rumah atau lagu instrumental ketika bersantai – mendengarkan musik kesukaan Anda adalah cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga yang terbaik.
4. Habiskan waktu di luar rumah bersama teman
Bahkan jika Anda pada umumnya memiliki kepribadian “sedikit” anti-sosial dan lebih suka mengasingkan diri di rumah daripada duduk dan mengobrol bersama orang lain (lebih baik tidur daripada membuang-buang waktu mendengarkan ocehan tidak penting), Anda tetap harus melangkahkan kaki untuk menyapa dunia luar dan bertemu dengan orang-orang. Apabila sehari-hari Anda memiliki profesi ganda sebagai wanita karier dan ibu rumah tangga, bukan ide buruk untuk bersosialisasi dengan teman dan/atau keluarga di luar lingkungan kerja Anda, lho.
Tidak ada salahnya jika Bunda meluangkan waktu untuk pergi ke kedai kopi lokal dan mengobrol selama satu jam dengan sahabat, saudara perempuan, atau ibu Anda. Anda tidak harus berlama-lama ketika berinteraksi dengan orang lain jika itu membuat Anda tidak nyaman. Setidaknya, sedikit interaksi dapat membuat perbedaan besar dalam mood Anda.
5. Beri hadiah kecil untuk diri sendiri
Nikmati suguhan khusus untuk menutup hari yang panjang dan melelahkan. Anda bisa menyiapkan secangkir teh hijau yang hangat untik membuat tubuh dan pikiran Anda lebih santai. Bagaimana dengan menambahkan sepotong kue cokelat untuk melengkapi “surga” kecil yang Anda ciptakan di dalam rumah? Hal-hal seperti ini mungkin terlihat kecil dan remeh, namun jika Anda dapat menemukan setitik kebahagiaan dalam hal-hal kecil tersebut maka sejatinya Anda telah menerapkan cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga yang cukup efektif. Jadi, apa kudapan istimewa favorit Anda?
Oke Bunda, semoga dengan cara mengatasi stres pada ibu rumah tangga di atas Anda dapat menjalani hari-hari yang ceria, positif, bersemangat, dan bebas dari tekanan!