Pipi merah merona, jantung berdegup kencang, tingkah malu-malu kucing, ah, indahnya jatuh cinta. Kalau kamu lebih memperhatikan sekeliling, ladies pasti bahkan bisa merasakan nih, tanda-tanda orang disekitar sedang jatuh cinta.
Seakan-akan, ada aura tersendiri nih, yang dipancarkan gadis yang sedang jatuh cinta. Eits,..tapi gimana jadinya kalau yang jatuh cinta adalah seorang wanita ekstrovert?
Apakah sama jadinya dengan ciri ciri wanita jatuh cinta pada pandangan pertama atau ciri ciri wanita jatuh cinta? Ternyata, ciri-ciri yang ditunjukkan seorang wanita ekstrovert, wanita yang umumnya senang bersosialisasi ini, punya perbedaan dan keunikan sendiri, lho. Apa saja sih, ciri wanita ekstrovert jatuh cinta? Intip yuk, apakah kamu termasuk di dalamnya?
- Lebih mudah terbuka
Kalau wanita ini sudah jatuh cinta, kemungkinan besar dia bakal lebih cepat terbuka dengan pria yang disukainya. Mereka nggak sungkan-sungkan tuh, menceritakan banyak hal termasuk curhatan pada si pujaan hati. Berbeda dengan wanita introvert yang biasanya butuh waktu untuk menaruh kepercayaannya dan membuka hati dengan orang yang baru.
- Banyak berinisiatif
Wanita ekstrovert biasanya lebih sering berinisiatif dan nggak sungkan-sungkan mengungkapkannya, nih. Dalam pertemanan pun, mereka lebih sering mengungkapkan ide ini itu. Yah, walau wanita introvert juga ada yang kaya akan ide, namun wanita ektstrovert cenderung lebih berani mengungkapkan tanpa pikir-pikir lagi.
- Semakin ceria dan banyak bicara
Jangankan ekstrovert, wanita introvert sekalipun biasanya menjadi lebih ceria dan banyak bicara saat sedang jatuh cinta, bukan? Jatuh cinta membuat dunia lebih indah, begitu katanya. Nah, wanita ekstrovert yang asalnya sudah ceria dan senang bersosialisasi ini akan terlihat jauh lebih heboh dari biasanya nih, ladies. Siap-siap saja ya, mendengar cerita-ceritanya.
- Ingin sering-sering menghubungimu
Pada dasarnya sih, ekstrovert memang sudah terbiasa dan tidak ragu-ragu untuk memulai percakapan dengan orang lain. Sewaktu aedang jatuh cinta sekalipun, mereka bakal nggak ragu nih, untuk mengirimkan pesan atau meneleponmu. Bukan hanya melalui telepon pastinya, mereka juga akan berusaha sering bertemu dan bercakap-cakap denganmu secara langsung. [AdSense-B]
- Menunjukkan salah tingkahnya dengan gurauan
Pernah nggak sih ladies menggodai teman wanita introvert mengenai pria yang disukainya? Kemungkinan besar dia bakal tersipu malu dan mati kutu tepat di tempat. Tapi, beda nih dengan ciri wanita ekstrovert jatuh cinta. Kebanyakan, wanita ekstrovert menangani hal-hal seperti itu dengan cara yang sangat berbeda. Salah tingkah? Mereka akan menutupinya dengan bergurau atau justru mengiyakan lho, ladies. Cara ini membuat mereka lebih tenang saat menghadapi salah tingkah. Wah, sepertinya mereka bahkan tidak perlu lagi nih, mencari cara menjadi wanita lucu.
- Menjadi diri sendiri
Alih-alih menutupi dirinya dan membuat dirinya menjadi terkesan misterius, wanita ekstrovert cenderung membuka siapa dirinya pada pria yang disukainya, nih. Mereka ngga sungkan-sungkan menunjukkan kepribadian mereka yang sesungguhnya sebagai salah satu cara menjadi wanita unik. Kalau sudah begini, sudah jadi tugasmu nih, menerima siapa mereka apa adanya termasuk semua kekurangannya. Mungkin juga, mereka tidak repot-repot mencari cara menjadi wanita yang anggun dan berwibawa dihadapanmu sekalipun.
- Berani berpendapat
Saat berbincang mengenai suatu hal dengan begitu asyik, mereka bukan hanya akan mendengar apa yang kamu sampaikan. Mereka bahkan bakal berani menyuarakan apa yang mereka pilirkan dan rasakan dengan cara yang baik. Berdebat pun bukan menjadi masalah buat mereka, karena pada dasarnya mereka menikmati berbincang dengan orang lain. [AdSense-A]
- Tidak sungkan menegurmu
Walau disini ceritanya mereka menyukaimu dan jatuh cinta denganmu, mereka nggak sungkan lho, menegurmu. Kalau ada sesuatu yang kamu lakukan dan itu tidak sesuai atau tidak mereka sukai, mereka akan mengutarakannya agar kamu mengerti. Eits..jangan kesal dulu ya, kalau mereka memberikan kritik atau saran padamu. Itu artinya mereka peduli lho terhadapmu dan ingin kamu menjadi seseorang yang jauh lebih baik lagi.
- Berani mengakui perasaan
Ini nih, yang membuat pria senang-senang saja mendekati wanita ekstrovert. Walau ada juga yang hobi main tarik-ulur dan jual mahal, mereka cenderung berani mengungkapkan perasaan mereka yang sesungguhnya. Tak akan butuh waktu terlalu lama setelah kamu menyatakan perasaan, mereka akan membalasnya tanpa malu-malu lagi. Tapi ladies, bagi kamu yang ekstrovert, tetap ingat ya cara menjadi wanita yang jual mahal walau kamu sudah nggak betah menyatakan. Tunggu dulu deh, waktu yang tepat.
- Menikmati berada di antara temanmu
Sewaktu kamu mengajaknya berkumpul dengan teman-temanmu, baik pria ataupun wanita, si wanita ekstrovert ini akan menikmatinya, lho. Walau baru kenal dan nggak dekat sekalipun, mereka akan dengan senang hati menemanimu saat kamu bersama temanmu. Bahkan, bukan hanya menemani, mereka akan disenangi oleh teman-temanmu karena pribadinya yang menarik, ceria, dan mudah diajak bicara. Siap-siap saja deh, kalau temanmu lebih suka bersama dengannya.
- Keluar dari zona nyaman
Apakah hobimu melakukan olahraga ekstrem? Mendaki gunung, memancing di laut, paralayang, diving, apa lagi? Atau hobimu lebih ke arah hal-hal yang berbau seni seperti musik? Apapun hobimu, walau berbeda dengan si dia sekalipun, wanita ekstrovert ini akan dengan mudah keluar dari zona nyamannya demi pria yang disukainya. Ia akan sangat menikmati mencoba hal-hal baru dengan si pria. Wah, kalau sudah begini, mereka seakan melupakan tuh, cara menjadi wanita glamour.
- Memuji
Ketika seorang wanita ekstrovert menyukai seorang pria, ia akan memuji blak-blakan tanpa banyak pikir. Kata-kata tampan, keren, pandai, tidak akan jauh-jauh nih, kalau kamu disukai seorang ekstrovert. Alih-alih hanya mengagumimu dari jauh, mereka akan langsung mengatakannya, bahkan juga tidak menutup kemungkinan, menggodaimu dengan gurauan-gurauan yang bisa membuatmu tak bisa tidur semalaman. Mereka begitu cakap dalam membuatmu salah tingkah karena sikap frontalnya. Seseali memuji mereka dengan tulus juga bisa membantu mendekati si dia nih, sudah menjadi fakta tentang perasaan wanita bahwa wanita juga suka dipuji selain memuji.
Menyukai ekstrovert memang penuh tantangan yang akan membuatmu merasa menaiki rollercoaster. Terkadang, mereka akan membuatmu bingung apakah mereka menyukaimu balik atau hanya menganggapmu salah satu teman dekatnya. Seindah apapun cinta, tidak ada salahnya juga sesekali berusaha mempraktekkan cara menjadi wanita yang tidak mudah jatuh cinta.
Tidak perlu tergesa-gesa dengan cinta, terlalu terburu justru dapat memunculkan banyak alasan wanita menolak pria yang mati-matian mengejarnya atau membuat hubungan rapuh. Bagaimapun, kalau kamu juga menyukai mereka, dijamin deh, kamu akan mudah mengerti dan mengenali apakah mereka juga memiliki perasaan yang sama denganmu.