Punya pasangan manja bagi laki-laki mungkin hal yang sudah biasa, namun memiliki pasangan manja bagi wanita, rasanya mungkin sedikit kurang menyenangkan. Dimana seorang wanitalah yang seharusya bisa bermanja dengan lelakinya. Cara menghadapi laki-laki manja bisa dibilang bukan perkara mudah jika manjanya itu berlebihan. Yangmana laki-laki manja umumnya lebih banyak mengandalkan dan bergantung pada orang lain, termasuk pada wanita. Baiknya simak tips berikut tentang bagaimana cara menghadapi laki-laki manja ini.
1. Biarkan ia mandiri
Berjalan sendiri dan mandiri bukanlah hal yang bisa dilakukan oleh lelaki manja seorang diri. Disebabkan juga karna selama ini selalu ada orang lain yang sedia untuknya, seperti orangtua misalnya. Namun kamu harus bisa membiarkan ia mandiri dengan tidak membantunya dan membiarkan dirinya bergantung terus menerus sama kamu. Selain bisa mengurangi sifat manjanya juga akan membuatnya lebih dewasa.
2. Berikan pengertian disaat ia marah
Pastinya ia akan marah dan ngambek saat kamu memutuskan untuk membiarkan dirinya melakukan apapun sendiri. Saat ia marah karena tidak bisa bergantung sama kamu atau karena hal kecil lainnya, berikanlah ia pengertian dan pemahaman atas sikap kamu tersebut. Cuekkan saja kalau ia marah karena in juga demi kebaikannya sendiri. Selain itu, kamu juga harus tahu cara memahami pria dan cara menghadapi laki-laki yang egois.
3. Hindari memenuhi keinginannya yang serba instan
Cara menghadapi laki-laki manja berikutnya adalah dengan menghindari untuk mengikuti segala keinginannya dengan mudah. Orang yang manja biasanya selalu menginginkan sesuatu serba instan. Nah, mulai sekarang jangan mudah memberikan apa yang ia mau begitu saja, biarkan ia melakukan usaha lebih untuk mendapatkannya. Hal ini juga berlaku untuk cara menghadapi cowok anak mami dan juga untuk cara menghadapi cowok anak bungsu.
4. Sadarkan ia bahwa sifat manjanya itu berlebihan
Terkadang seseorang tidak menyadari bahwa dirinya itu sangatlah manja meski ia seorang lelaki. Biasanya juga disebabkan oleh orangtua yang selalu memanjakannya. Tugas kamu untuk cara menghadapi laki-laki manja ini adalah dengan menyadarkannya. Agar ia sadar bahwa sifat manjanya itu berlebihan untuk dimiliki seorang lelaki.
5. Berikanlah apa yang seharusnya kamu berikan
Tidak semua bisa kamu berikan kepada pasangan kamu yang manja. Sebagai pasangan, ia juga harus bisa menjadi laki-laki yang siap melindungi wanitanya. Oleh karena itu, berikanlah apa yang pantas kamu berikan sebagai pasangannya.
6. Buatlah ia menghargai kamu sebagai pasangannya
Laki-laki manja biasanya kurang menghargai wanita yang menjadi pasangannya karena ia terlalu banyak menutut dan mengandalkan. Jika kamu memanjakannya, kamu kamu harus siap untuk memperlakukannya bak seorang raja. Oleh karena itu, mulai sekarang mintalah ia untuk menghargai kamu sebagai seorang wanita yang juga harus ia manja.
7. Biarkan ia berusaha lebih keras
Jangan karena alasan cinta dan sayang kamu selalu ikut turun tangan membantunya. Jika kamu terus membantunya, artinya kamu malah semakin membuatnya nyaman dengan sikap manjanya itu. Oleh karena itu, saat ia menemukan jalan yang sulit biarkan ia berusaha lebih keras menemukan solusinya. Begitu juga dalam cara menghadapi laki-laki kekanak-kanakan.
Demikianlah 7 cara menghadapi laki-laki manja yang kini jadi pasangan kamu. Tidak ada masalah sebenarnya dengan laki-laki yang manja karena justru menjadi ciri pria romantis dan setia. Namun manja yang berlebihan itulah yang tidak baik. Nah, untuk kamu yang nggak biasanya manja cobalah cara menjadi wanita manja pada pasangan, namun jangan berlebihan ya karena juga termasuk sifat wanita yang tidak disukai pria. Di samping itu kamu juga harus belajar cara menjadi wanita yang tidak cengeng.