Menjadi wanita yang cerdas dan pintar membawa banyak manfaat untuk anda. Karena selain merupakan cara menaklukan laki-laki cuek, menjadi wanita yang cerdas dan pintar juga dapat memudahkan kehidupan anda. Contohnya bila anda melamar pekerjaan di perusahaan ternama, dengan berbekal wajah cantik saja tentu tidak menjamin anda akan diterima, tetapi bila anda bisa membuat perekrut anda terkesan dengan kecerdasan dan kepintaran anda sudah pasti kesempatan berkerja semakin besar. Maka, kepintaran bisa menjadi tips menjadi wanita karir yang menjanjikan .
Namun apa anda sudah paham betul bagaimana menjadi wanita yang cerdas dan pintar? Cerdas bukan hanya mencakup sesuatu hal yang berhubungan dengan pendidikan saja, pintar tak melulu dilihat dari apa gelar sarjana anda. Kecerdasan dan kepintaran mencakup banyak hal, pintar memasak, pintar berbicara didepan umum, pintar berbusana dan masih banyak lagi. Lalu bagaimana menonjolkan kecerdasan yang cocok dengan anda? Disini saya akan memberikan tips menjadi wanita cerdas dan pintar dengan mudah :
1. Perluas Wawasan
Wanita yang cerdas tentu memiliki wawasan yang luas. Dan hal ini sekali lagi bukan saja hanya mencakup ilmu pengetahuan saja, misalnya passion anda berada di dunia fashion, maka tanpa anda sadari pun anda tahu banyak tentang fashion, dan anda hanya perlu memperluas wawasan lagi. Jika anda hanya mengenal gaya fashion dalam negeri, perluas lah wawasan anda dengan mengobrol dengan orang-orang yang juga mengerti fashion dan bisa juga dengan membaca buku atau artikel tentang fashion di internet.
Dengan begitu wawasan anda bertambah luas bahkan sampai ke mancanegara maupun internasional dan anda akan mendapat hal-hal yang belum Anda ketahui sebelumnya. Sehingga dikemudian hari anda akan membuat orang lain terkesan dengan wawasan anda yang begitu luas.
2. Lihatlah Berbagai Sudut Pandang Berbeda
Melihat hanya dengan matamu tentu tak cukup. Cobalah melihat dunia yang luas ini dengan banyak mata dari orang-orang dengan karakter yang berbeda. Hal ini dapat membuat mu cerdas dalam bersikap dan tak menjadi wanita egois dan keras kepala karena merasa dirinya paling benar. Wanita cerdas akan melihat dari sudut pandang berbeda saat dimintai pendapat, sehingga ia akan membandingkan terlebih dahulu pendapat nya sendiri dan pendapat orang lain mana yang lebih baik lalu mengelolanya.
3. Belajar dari Sejarah
Orang bijak mengatakan “orang bodoh belajar dari kesalahan, dan orang pintar belajar dari sejarah”. Belajar dari kesalahan tentu saja tidak salah, akan tetapi akan lebih baik lagi bila anda belajar dari sejarah sehingga tak mengulang lagi kesalahan yang telah terjadi dimasa lampau. Apalagi bila anda belajar dari kesalahan tetapi tak sengaja mengulang nya kembali bila dalam dunia kerja anda melakukan hal seperti itu tentu saja anda akan terlihat seperti keledai dan akan menghilangkan kepercayaan anda pada bos.
4. Pelajari Attitude yang Baik
Bila anda sombong dengan kecerdasan anda, hal ini akan menjadikan kecerdasan anda sia-sia. Percuma saja mempunyai otak encer tapi anda tak tau bagaimana cara bersikap yang benar karena kecerdasan anda tak akan membuat orang-orang terkesan dan malah anda akan kalah dengan wanita sederhana yang tau sopan santun.
Anda tentu merasa kesal dengan orang yang tak sopan bukan? Nah, begitu juga yang dirasakan orang lain bila anda bersikap kurang sopan. Maka, jangan jadikan kecerdasan anda sia-sia karena telah bersikap sombong. bahkan, tokoh perempuan paling berpengaruh didunia pun tak sombong dengan kepintaran mereka.
[AdSense-B]
5. Cobalah Memecahkan Masalah Sendiri
Wanita cerdas tentu bisa memecahkan banyak masalah sendiri dan tak melulu mengharapkan bantuan orang lain. Saat dihadapi masalah ia kan tetap tenang dan tak membiarkan rasa cemas menguasai dirinya, daripada mengeluh berlarut-larut lebih baik memikirkan jalan keluar bukan? Jangan sampai anda di lihat sebagai wanita tak berdaya yang langsung uring-uringan karena dihadapi suatu masalah yang rumit.
Bila anda ingin menjadi wanita cerdas dan pintar maka cobalah tarik napas panjang dan mulai berfikir jalan keluar atas permasalahan anda. Dengan begitu anda akan membuat orang lain kagum dengan kecerdasan anda dalam memecahkan masalah.
6. Jangan Termakan Emosi
Apa pendapat anda saat melihat seorang wanita berteriak-teriak di tengah keramaian lalu membanting handphone saat bertengkar dengan kekasihnya? Sebagian besar orang akan menggeleng kan kepala dan ada juga yang berkata “gak punya otak kali ya?”. Nah, dari ucapan tersebut saja anda bisa tahu berapa banyak orang yang mencap anda tak punya otak apabila anda tak bisa mengendalikan emosi.
Jadi, bila anda ingin menjadi wanita yang cerdas maka jangan pernah anda biarkan emosi mengendalikan pikiran anda. Tenangkan lah diri anda dengan menghembuskan napas panjang lalu anda bisa alihkan pikiran anda dengan mendengar musik atau makan camilan favorit. Lalu bila sudah bisa berfikir jernih anda bisa memikirkan jalan keluarnya. Mengendalikan emosi juga merupakan cara menjadi ibu rumah tangga yang baik.
Tak ada wanita maupun manusia manapun yang terlahir bodoh. Kita semua punya kecerdasan dan kepintaran masing-masing. Maka dari itu, cobalah kenali diri anda lebih dalam lagi. Dan tentu saja tips menjadi wanita cerdas dan pintar dengan mudah diatas bisa membantu anda menjadi salah satu wanita cerdas dan anda bisa mendapatkan manfaat rahasia menalukan pria karena sudah menjadi cerdas tentunya.