Anak yang sulit sekali untuk makan menjadi hal yang umum dialami banyak ibu. Bermacam cara pun sudah sering dicoba oleh para ibu agar anak mau makan. Jika ibu tidak pandai-pandai dalam membujuk anak, bisa-bisa anak turun drastis karena kekurangan nutrisi akibat kurangnya asupan makanan yang diserap tubuh anak.
Hal ini tentu menjadi kekhawatiran besar yang dirasakan oleh banyak ibu. Solusinya, simaklah cara menghadapi anak yang susah makan berikut ini.
1 . Ikut makan bersama anak
Makan sendirian mungkin membosankan bagi anak dan membuatnya malas kehilangan selera untuk makan. Cobalah untuk mengajak anak makan bersama agar nafsu makan anak juga ikut terpancing. Makan bersama memang jauh lebih menyenangkan daripada makan sendirian.
2. Masaklah menu yang berbeda-beda setiap harinya
Memberikan menu yang sama atau hampir mirip setiap harinya tentu membuat anak kehilangan selera untuk makan, kita pun sebagai orang dewasa juga merasakan hal yang sama kan? Maka dari itu cobalah masak makanan yang berbeda setiap harinya, tentu saja rasanya juga harus lezat ya.
3. Hentikan dulu memberikan cemilan kepada anak
Cara menghadapi anak yang susah makan berikutnya adalah dengan tidak memberikan cemilan kepada anak. Cemilan bisa membuat rasa lapar anak hilang dan membuatnya menjadi malas makan.
Tanpa cemilan, rasa lapar anak akan lebih terasa sehingga untuk membuat menghilangkan rasa laparnya ia akan memakan makanan utamanya. Tindakan ini juga bisa dilakukan untuk cara mengatasi anak GTM. [AdSense-B]
4. Hindari memberikan susu saat mendekati jam makan
Selain cemilan, susu juga bisa membuat anak merasa kenyang. Maka dari itu hindari untuk memberikan susu pada anak saat mendekati jam makan utama. Sehingga saat jam makan tiba anak pun juga tidak kekenyangan. Cara agar anak mau makan ini patut untuk dicoba.
5. Berikan juga vitamin penambah nafsu makan anak
Untuk meningkatkan nafsu makan anak agar ia tidak lagi malas-malasan dalam menghabiskan makanannya, berikan juga anak vitamin yang bisa meningkatkan nafsu makan anak.
Pemberian vitamin penambah nafsu makan biasanya cukup efektif dalam membuat anak makan lebih lahap. Ada banyak vitamin untuk anak susah makan yang bisa ditemukan di apotik.
6. Dorong anak untuk aktif bergerak
Zaman sekarang ini jelas anak lebih banyak malas bergerak karena pengaruh dari gadget menarik untuk dimainkan. Bermain gadget membuat anak menjadi pasif bergerak, maka dari itu dorong anak untuk bermain yang membuatnya lebih banyak bergerak. [AdSense-C]
Jika anak tidak mau lepas dari gadget, simak cara mengatasi anak kecanduan gadget kalau tidak mau terkena dampak bahaya gadget untuk anak. Anak yang aktif bergerak akan lebih sehat dan juga akan mendorong timbulnya rasa lapar karena lelah bermain. Cara mengatasi anak yang susah makan ini cukup efektif membuat anak mau makan.
7. Makan sambil bercerita dan berimajinasi
Selain mencoba cara diatas Ibu juga bisa untuk mengajak anak bercerita dan berimajinasi saat makan. Mendengar cerita dan berimajinasi saat makan bisa membuat anak lebih bersemangat dalam menyantap makanannya. Berceritalah seputar makanan, cara mengatasi anak susah makan ini sekaligus bisa menambah pengetahuan anak.
Itulah 7 cara menghadapi anak yang susah makan ya, bu. Sebagai orang tua, kita harus tahu cara menjadi ibu bijak dan cara menjadi ibu kreatif dalam menangani setiap masalah, karena memang begitulah fungsi ibu dalam keluarga, terlebih dalam mengurus anak-anak.