Mengatur uang agar tidak boros, tentu sangat penting dilakukan. Hal ini dilakukan agar keuangan anda termanajemen dengan baik. Pemborosan keuangan tentunya akan menyebabkan kebobolan pada pos pengeluaran. Salah satu kegiatan yang bisa menjadikan potensi pemborosan keuangan adalah belanja. Meskipun belanja merupakan kegiatan yang menyenangkan, jika tidak dikontrol dengan baik kegiatan ini bisa menimbulkan pembengkakan pada kondisi keuangan. (Baca juga : Cara Mengatur Uang Belanja Agar Tidak Boros , Cara Mengatur Keuangan Keluarga )
Beberapa orang mungkin tidak menyadari bahwa mereka telah melakukan pemborosan dalam hidup. Bahkan hal tersebut telah melekat dan menjadi kebiasaan. Tentunya akan sangat berbahaya jika pemborosan telah melekat dan menjadi kebiasaan. Jika hal ini dibiarkan terus menerus maka akan sulit dihilangkan dan diubah. Apalagi jika tidak ada keinginan yang sungguh-sungguh untuk menghilangkan kebiasaan ini.
Pada dasarnya sangat sulit merubah kebiasaan ini, namun jika kita mau dan bersungguh-sungguh, nyatanya tidak ada hal yang tidak mungkin. 25 cara dibawah ini akan bisa membantu dalam mengatur uang agar tidak boros.
1. Susun Anggaran Keuangan
Cara mengatur uang agar tidak boros yang pertama adalah dengan menyusun anggaran keuangan. Hal ini berfungsi agar ada kontrol saat anda berbelanja segala kebutuhan. Dengan anggaran yang sudah tersusun tentu akan memudahkan anda dalam membeli kebutuhan yang sesuai. Jangan berbelanja melebihi anggaran yang sudah ditetapkan. Menyusun anggaran sangat penting dilakukan agar anda bisa memproyeksikan pengeluaran dan pemasukan yang sesuai.
Baca juga :
- Tips Menabung Untuk Mahasiswa
- Cara Menghemat Pengeluaran Rumah Tangga
- Kiat Menabung Untuk Membeli Rumah Impian
2. Jalankan Anggaran
Jika anggaran telah tersusun dengan rapi namun tidak dijalankan tentu hal ini hanya akan menjadi angin lalu saja. Jika tidak ada tindakan dlam upaya penghematan dari pemborosan keuangan tentu hal ini akan sama saja. Oleh karena itu harus dilakukan action sesegera mungkin setelah anggaran selesai disusun.
3. Pantau dan Evalusi Penggunaan Anggaran
Jika anggaran telah disusun maka langkah selanjutnya adalah memantau dan mengevaluasi anggaran. Dengan memantau dan mengevaluasi anggaran setiap bulannya tentu kita akan bisa melakukan penghematan pada beberapa pos pengeluaran. Luangkan waktu minimal sebulan sekali untuk mengevaluasi anggaran.
4. Kendalikan Nafsu Belanja
Belanja bisa menjadi kebutuhan dan kesenangan tersendiri. Namun belanja juga bisa menjadi potensi pemborosan keuangan. Pemborosan dapat terjadi saat anda berbelanja namun kemudian tidak tidak bisa mengontrol. Terkadang kita lebih mengikuti keinginan ketimbang kebutuhan. Untuk mengatasi hal itu, selalu bawa catatan kebutuhan belanja. Dan jangan membeli barang yang tidak masuk kedalam list catatan.
Baca juga :
- Cara Menghemat Uang belanja Mingguan
- Cara Mengatasi Kecanduan Game Online
- Tips Menabung Untuk Ibu Rumah Tangga
[AdSense-B]
5. Bawa Uang Secukupnya
Saat anda memutuskan untuk pergi keluar atau berbelanja, tentu anda telah menyiapkan dana lebih. Ada baiknya untuk menyiapkan dana sesuai kebutuhan. Hal ini berguna agar saat berbelanja anda bisa mengontrol diri. Saat anda melihat isi dompet yang pas pasan tentu hasrat untuk berbelanja dapat diminimalisir.
6. Hindari Menyimpan Uang Cash Terlalu Banyak di Dompet
Salah satu hal yang membuat pengeluaran tidak terkontrol adalah karena menyimpan uang cash yang banyak di dompet. Saat anda meras memiliki uang lebih tentu keinginan untuk membelanjakannya juga menjadi meningkat. Merasa memiliki uang banyak tentu akan membuat anda memiliki keinginan untuk membeli ini dan itu.
7. Kurangi Kebiasaan Makan Diluar
Kebiasaan makan dan jajan diluar merupakan salah satu hal yang bisa memboroskan keuangan. Dalam sekali makan diluar minimal uang yang anda habiskan bisa mencapai 50-100 ribu. Bisa dibayangkan bukan jika setiap minggu anda keluar hanya untuk makan diluar. Tentu dana yang bisa anda habiskan bisa digunakan untuk kebutuhan lainnya yang lebih penting. (Baca juga : Cara Menumbuhkan Rasa Percaya Diri Pada Anak , Cara Mengatasi Anak Pemalu Disekolah )
8. Jangan Telalu Sering Nongkrong dan Jalan Jalan
Selain makan nongkrong dan jalan jalan merupakan salah satu hal yang bisa menyebabkan keuangan menjadi boros. Kebiasaan ini tentu akan membutuhkan pengeluaran dana. Yang jika dilkalkulasi dalam sebulannya, anggaran untuk nongkronh dan jalan jalan bisa di anggarkan untuka kebutuhan lainnya yang lebih urgent.
9. Kendalikan Nafsu Belanja
Cara mengatur uang agar tidak boros selanjutnya adalah dengan memgendalikan nafsu saat berbelanja. Terkadang kita membeli terlalu banyak barang yang hanya karena sedang ada diskon. Atau membeli barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan karena iming iming adanya doorprise atau undian hadih. Hal hal yang demikian ini nampak sepele namun akan berimbas pada kondisi keuangan kita. Apalagi jika anda termasuk orang yang memiliki penghasilan tetap dan tidak memiliki penghasilan tambahan. Kebiasaan yang demikian akan membuat pengeluaran membengkak.
10. Mulai Investasi
Selain menabung salah satu upaya berhemat yang dapat dilakukan dalah dengan melakukan investasi. Anda bisa berinvestasi melalui beberapa hal dan cara. Yang tentunya saat ini ada berbagai cara dan peluang untuk berinvestasi yang pastinya hasilnya cukup menjanjikan.
Baca juga :
11. Jangan Selalu Mengikuti Keinginan
Apakah anda termasuk orang yang suka berbelanja dengan mengikuti keinginan dibanding kebutuhan? Jika iya, segera rubah kebiasaan ini. Karena tertalu mengikuti keinginan akan membuat anda terjebak pada keinginan tersebut. Lagipula jika anda berbelanja dengan mengikuti keinginan tanpa memperhatikan kebutuhan dampaknya bisa fatal bagi kondisi keuangan anda. Kontrol keinginan anda dan sesuaikan dengan kebutuhan.
12. Beli Kebutuhan Secukupnya
Cara mengatur keuangan agar tidak boros yang selanjutnya adalah dengan membeli kebutuhan secukupnya. Apalagi jika kebutuhan yang anda beli berupa bahan makanan yang mudah busuk. Anda akan merugi jika pada akhirnya bahan makanan yang anda beli menjadi rusak karena disimpan dalam waktu yang lama. Anda terpaksa harus membuang bahan makanan tadi, dan tentu anda harus membeli yang baru. Tentunya akan menambahbpengeluaran anda kembali.
[AdSense-A]
13. Gunakan Promo dan Voucher Belanja
Promo, voucher dan diskon belanja bisa menjadi upaya penghematan keuangan selanjutnya. Anda bisa membeli barang menggunakan promo dan voucher yang ada. Sehingga budget pengeluaran dapat anda hemat seminimal mungkin. (Baca juga : Cara Mengatasi Anak Susah Makan , Penyebab Anak Tidak Percaya Diri )
14. Belanja Kebutuhan Di Pasar Tradisional
Selain kebiasaan belanja, tempat dimana anda berbelanja juga bisa menentukan jumlah budget yang harus dikeluarkan. Harga kebutuhan di mall tentu lebih mahal dibandingkan di pasar tradisional. Agar bisa menghemat keuangan ada baiknyabuntuk mengubah kebiasaan belanja anda yang tadinya di mall rubah ke pasar tradisional. Selain harga yang murah anda juga bisa menemukan barang yang segar dan bagus.
15. Bandingkan Harga dan Cari Harga Termurah Saat Akan Membeli Barang
Pada saat akan membeli barang baru, sangat dianjurkan untuk mencari harga termurah. Dengan membandingkan dan mencari harga termurah tentu anda akan bisa menghemat pengeluaran. Kemudian sisanya tentu bisa anda tabung atau gunakan untuk keperluan lainnya.
16. Buat Kebiasaan Baru Yang Murah
Kebiasaan menonton bioskop dan karaoke tentu bukan kebiasaan yang murah. Dalam upaya penghematan tentu anda harus menanggalkan kebiasaan tersebut. Anda bisa menggantinya dengan kebiasaan yang lebih murah, seperti menonton film di rumah atau mendowload aplikasi karaoke sendiri.
17. Kontrol Penggunaan Kartu Kredit
Kartu kredit tentu sangat membantu anda dalam melakukan berbagai transaksi. Anda akan dimudahkan dalam membayar berbagai tagihan bulanan. Namun, jika tidak bijak dalam penggunaannya kartu kredit bisa membuat anda memiliki pengeluaran yang double. Walaupun anda bisa menggunakan kartu kredit terlebih dahulu, namun pada setiap bulannya anda harus membayar plus dengan bunganya.
Baca juga :
18. Lunasi Tagihan Di Awal Bulan
Melunasi tagihan di awal bulan dapat menghemat pengeluaran keuangan anda. Dengan membayar tagihan diawal bulan dan tepat waktu tentu akan menghindarkan diri anda dari tambahan denda atas keterlambatan pembayaran. Tentunya anda tidak mau bukan jika dana untuk membayar tagihan malah terpakai untuk kebutuhan lain.
19. Catat Semua Pengeluaran
Mencatat semua pengeluaran tentu akan membantu dalam mengontrol jumlah pengeluaran anda. Terkadang uang habis tapi kita tidak tau untuk membeli apa. Nah, disinilah sebenarnya kita perlu mencatat semua pengeluaran. Sehingga akan jelas kemana dan untuk apa uang tersebut digunakan.
20. Rinci Semua Pemasukan
Selain pengeluaran mencatat semua pemasukan juga penting dilakukan. Hal ini berguna agar anda mengetahui dari mana saja pos pos dan sumber keuangan anda. Dengan begitu anda bisa lebih bijak dalam menggunakannya. Apalagi jika anda memiliki usaha sampingan tentu sangat penting untuk di catat. (Baca juga : Hijab Ala Selebgram , Model Baju Hamil kerja )
21. Hindari Kredit Barang
Salah satu cara mengatur uang agar tidak boros adalah menghindri diri dari membeli barang secara kredit. Membayar secara kredit mungkin terasa ringan, namun tahukan anda bahwa kredit akan memberikan bunga yang besar. Setiap bulannya anda harus mengeluarkan kocek untuk membayar tagihan tersebut. Apalagi jika anda terlambat tentuny akan dikenakan tambahan denda.
[AdSense-C]
22. Kontrol Pengeluaran Harian
Salah satu hal penting yang perlu anda lakukan adalah mengontrol pengeluaran harian. Dari pengeluaran harian inilah yang akan diakumulasikan menjadi pengeluaran bulanan. Jika pengeluaran setiap harinya sudah membengkak. Tentu akan berpengaruh pada pengeluaran setiap bulannya.
Baca juga :
23. Paksakan Untuk Menabung
Menabung akan memberikan manfaat dikemudian hari. Dana tabungan bisa anda gunakan untuk keperluan memdadak. Jika anda tidak memiliki tabungan tentu akan sangat sulit ketika ada kebutihan mendadak yang mendesak. Oleh karena itu, sebisa mungkin paksakan untuk selalu menabung setiap bulannya. Sisihkan minimal 20 persen dari gaji untuk menabung.
24. Jangan Telalu Memaksakan Untuk Berhemat
Salah satu kegagalan dalam mengatur uang agar tidak boros adalah karena kita terlalu memaksakan diri dalam berhemat. Menjadi hemat bukan proses yang instan, butuh banyak proses, jalan dan cara yang harus dilakukan. Lakukan dengan perlahan dan jangan terlalu dipaksakan. Jangan memaksakan untuk berhemat sekaligus.
Baca juga :
25. Terus Berusaha
Semua cara diatas tidak akan berhasil tanpa ada usaha dan kesungguhan untuk mengatur uang agar tidak boros. Berusaha dan pantang menyerah harus dilakukan agar upaya anda dalam berhemat dapat berhasil. Renungkan bahwa akan ada banyak manfaat dari berhemat yang bisa anda peroleh dikemudian hari.
25 cara mengatur uang agar tidak boros, tentu dapat membantu anda dalam upaya hidup berhemat. Bagaimanapun juga, semakin boros maka hasil dan kerja keras kita akan tidak bisa dinikmati di hari tua. Boros hanya akan membuat kita menikmati hasil kerja dalam sekejap. Pertimbangkan bagaimana kita ingin hidup enak dan berkecukupan, maka berhematlah maka anda akan bisa mencapainya. Semoga artikel ini dapat membantu.